1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. BACKPACKER

Satmori dan Relaksasi dengan Berendam Air Panas di Gunung Bunder Jawa Barat

Penulis : penulisketjil

1 Agustus 2016 13:07

Saturday Morning Ride (SATMORI) sebuah acara yang sedang ngetrend di kalangan komunitas motor beberapa bulan belakangan ini. Kalau di bahasa Indonesiakan maksudnya Jalan-jalan di hari sabtu pagi.

Seperti yang dilakukan beberapa komunitas pengendara sepeda motor hari Sabtu (30/07/2016) kemarin. Independent Bikers Community (IBC), Kopdar Pengicau (KOPCAU), dan Jaringan Aksi Keselamatan Jalan (Jarak Aman) mengadakan Satmori menuju pemandia air panas kawasan Gunung Bunder (Halimun Salak), Bogor, Jawa Barat. Perjalanan ini diawali dari titik awal bertemu di salah satu restoran makan cepat saji di Jl.Raya Pajajaran, Bogor. Tepat sekitar pukul 10.00WIB perjalanan pun dimulai, 17 motor pun meluncur menuju Gunung Bunder via jalan alternatif Curug Nangka, Bogor. Jarak tempuh perjalanan ini diperkirakan 28 km dan memakan waktu 1 jam lebih.

2 dari 4 halaman

Sampai di Curug Nangka, dua orang terpisah dari rombongan, bro Dito dan Eko, mereka adalah kawan-kawan dari Kopdar Pengicau. Mereka berdua terpisah karena terhambat saat akan menyalip sebuah angkot dan kendaraan pribadi. Karena tertinggal dan hanya bermodal pengalaman pernah berkunjung ke Gunung Bunder, Eko dan Dito akhirnya memilih jalan lain, belok ke arah Dramaga dan naik melalui Cikampak. Karena tertinggal dan jalan memutar lagi otomatis jarak tempuh pun bertambah setengah jam. Eko dan Dito akhirnya baru sampai di Gerbang I Gunung Bunder Halimun Salak pada pukul setengah 12 siang, sedangkan rombongan lainnya sudah sampai di lokasi.

3 dari 4 halaman

Setelah beristirahat sebentar di gerbang, Eko dan Dito langsung menuju lokasi yang letaknya sekitar 5km dari gerbang utama. Biaya masuk 1 orang dan 1 motor Rp15.000, karena berdua maka keluarlah Rp 30.000. Perjalanan dari gerbang utama menuju lokasi melewati medan yang sangat berat, kondisi jalanan yang rusak dengan kondisi berbatu dan menanjak, dibutuhkan sedikit keahlian. Pengendara motor harus ekstra hati-hati melalui jalan ini, karena medan seperti ini harus dilalui sejauh 3 km, setelah itu jalanan kembali aspal halus dan jalurnya menurun.

4 dari 4 halaman

Sampai dilokasi beberapa teman dari IBC dan Jarak aman sudah berendam di kolam air panas, tapi sebagiannya lagi ada yang beristirahat dan menunggu pesanan makanan. Bagi yang mau berendam air panas, akan dikenakan biaya tambahan lagi Rp5.000 per orang, namun jangan khawatir bagi kalian yang tidak membawa perlengkapan seperti pakaian, disini juga banyak yang menjual pakaian bahkan tersedia jasa sewa celana untuk berendam di air panas. Kalau membeli celana dan kaos cukup mengeluarkan kocek Rp25.000 dan harus jago nawar. Tapi kalau tidak mau beli di lokasi juga tersedia jasa sewa celana kolor, cukup dengan Rp5.000 rupiah.

Penasaran dengan foto-foto dan informasinya?

Baca selengkapnya disini

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : penulisketjil-di-kol

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya