1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Bantu Korban Banjir di Majalengka, Jabar Bergerak Gelar Baksos

Penulis : Jaja Sumarja

8 Februari 2021 20:42

Merdeka.com - Jabar Bergerak Majalengka, mengadakan program peduli banjir untuk korban musibah banjir di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Bantuan diberikan dalam bentuk paket sembako kepada warga korban banjir yang tengah berada di pengungsian di Kecamatan Jatitujuh, Majalengka, Senin (8/2/2021).

"Kami ingin meringankan masyarakat yang ditimpa musibah dengan memberikan paket sembako yang memang dibutuhkan oleh para korban banjir di Majalengka," Ungkap Ketua Jabar Bergerak Majalengka, Iman Pramudya didampingi Sekertaris Umum, Suryapragala.

Selanjutnya, mereka juga berkeliling meninjau warga yang terdampak banjir di sejumlah titik. Dalam tinjauannya mereka tampak menyapa warga dengan menanyakan kabar serta kondisi warga setempat.

"Selain baksos di pengungsian yang berada di Desa Putridalem dan Desa Pangkalapari Kecamatan Jatitujuh, kita juga menyalurkan bantuan sembako di wilayah Kecamatan Kadipaten yang juga menjadi korban banjir," Jelasnya.

Ia menyebut keberadaannya bukan hanya saja memberikan bantuan kebutuhan masyarakat. Menurutnya, para anggota Jabar Bergerak itu juga untuk memberikan dukungan moral bagi masyarakat yang terdampak banjir.

"Kita berada disini bersama-sama untuk memberikan bantuan moral langsung kepada masyarakat yang tertimpa musibah banjir," Ucapnya.

Seperti diketahui, bahwa banjir di Kabupaten Majalengka terjadi sejak Minggu, 7 Februari 2021. Banjir tersebut melanda 21 desa yang tersebar di 9 kecamatan. Akibat kejadian tersebut, ratusan rumah warga, fasilitas publik dan area persawahan terendam banjir Majalengka. (*)

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : jaja-sumarja

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya