1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Beredar Video Sebuah Mobil Terobos Masuk Kawasan Masjidil Haram dan Tabrak Pintu Masjid, Pengemudi Diduga Mabuk

Penulis : Ronz

31 Oktober 2020 12:14

Mobil sedan tersebut menabrak terobos dan tabrak pintu masjid.

Planet Merdeka - Dalam video yang diunggah akun twitter @haramaininfo, Sabtu (31/10/2020), memperlihatkan rekaman video ketika sebuah mobil yang menerobos masuk kawasan Masjidil Haram, Makkah.

Dari rekaman video yang diduga dari kamera pengawas (CCTV) yang terpasang di kawasan Masjidil Haram tersebut, terlihat sebuah mobil sedan berwarna 'beige' yang menabrak pagar pembatas dan menerobos masuk halaman Masjidil Haram hingga berujung menabrak pintu Masjid.

"Beredar Sebuah video insiden di Masjid Al Haram dimana sebuah mobil melewati pagar penghalang.

Petugas Keamanan segera menanggapi insiden tersebut untuk memastikan semua jamaah aman dari bahaya.

Semoga Allah melindungi Dua Masjid Suci dan Tamu Allah" tulis keterangan akun tersebut.

2 dari 3 halaman

Video mobil masuk Masjidil HAram

Mengutip halaman spa.gov.sa, Sabtu (31/10/2020), Sultan Al-Dossari, Juru bicara wilayah Makkah mengungkapkan, jika kejadian dalam video tersebut benar terjadi.

Ia mengatakan peristiwa itu terjadi pada Jumat,(30/10/2020) sekitar pkl22.30 waktu setempat atau Sabtu,(31/10/2020) pkl02.30 WIB.

"Sebuah mobil tabrakan di salah satu pintu Masjidil Haram akibat melaju dengan kecepatan tinggi di salah satu jalan yang mengelilingi bagian selatan," kata Al-Dossari

3 dari 3 halaman

Video petugas amankan mobil.

Dirinya juga memastikan peristiwa itu sudah ditangani oleh petugas yang berjaga di Masjidil Haram.

Al Dossari juga menjelaskan jika tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Sementara pengendara mobil yang diketahui merupakan warga negara Arab Saudi, ditahan karena diduga mabuk dan akan segera dibawa ke pengadilan.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya