1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Jalan di Bandung Terendam Banjir, Keranda Jenazah Kakek ini Diangkut Pakai Perahu

Penulis : Ronz

13 November 2018 21:29

Keranda Jenazah harus diangkut menggunakan perahu.

Planet Merdeka - Genangan air setinggi 50-120 sentimeter yang merendam sejumlah rumah di Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. pada Senin (12/11/2018) menyimpan sebuah kisah yang menyedihkan. 

Dalam sebuah video yang diunggah akun doankabstrak, menceritakan sebuah kisah sedih saat sebuah keranda dan jenazah Abah Lili warga Rt02/06 Kelurahan Andir, Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung harus diangkut menggunakan perahu saat menuju ke tempat pemakaman karena seluruh jalan tergenang air banjir.

Dalam keterangan yang ditulis dalam unggahan video dan foto tersebut diketahui bahwa Abah Lili, meninggal pada Senin (12/11/2018) pagi sekitar pukul 08.00wib.

Innalillahi wainailaihi rojiun Kemarin Tepatnya pkl 08:00, telah meninggal dunia Abah Lili Rt02/06 Kel. Andir Kec. Baleendah Kab. Bandung. Beliau meninggal dunia ketika rumahnya terendam banjir. dan Alhamdullilah masih ada salah satu mesjid yg tidak terendam banjir. tulis keterangan unggahan akun tersebut.

2 dari 2 halaman

Video

A post shared by Doank (@doankabstrak) on

Genangan air yang cukup dalam setinggi 50-120 sentimeter tidak memungkinkan keranda jenazah untuk ditandu dengan cara biasa maupun dibawa menggunakan kendaraan.

Sebelumnya jenazah dimandikan dan dikafani di masjid karena rumah duka juga terendam banjir.

Menurut penuturan salah satu tetangga Abah Lili, jenazah tidak sepenuhnya diangkut menggunakan perahu. Karena Ambulans sudah disiapkan di Sudah disiapkan ambulans di Cibadak (wilayah tidak terendam banjir). Evakuasinya dinaikin dulu ke perahu, baru naik ambulans menuju tempat pemakaman.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya