1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Lama tak terdengar, Aris Idol ditangkap karena kasus narkoba

Penulis : Moana

16 Januari 2019 11:52

Sederet artis terjerat kasus narkoba di tahun 2018

Di tahun 2018 lalu, sederet artis Tanah Air berhasil ditangkap oleh pihak yang berwajib terkait penyalahgunaan narkotika (narkoba). Ada beberapa orang yang sudah dibebaskan namun ada pula yang masih harus menjalani hukuman di balik jeruji besi. Ada pula yang harus menjalani proses rehabilitasi.

Penangkapan sederet artis terkait kasus narkoba di tahun 2018 terjadi sepanjang awal tahun hingga terakhir pada penghujung tahun yakni di bulan Desember 2018 lalu. Dan di akhir tahun 2017 lalu.

2 dari 7 halaman

Deretan artis yang ditangkap di tahun 2018 karena narkoba

Dan berikut deretan artis yang harus berhubungan dengan hukum di tahun 2018 karena barang haram narkoba.

1. Jennifer Dunn

Jennifer harus berurusan dengan pihak berwajib untuk yang kesekian kalinya terkait penyalahgunaan narkoba. Jennifer ditangkap pada 31 Desember 2017 lalu di rumahnya.

2. Fachri Albar

Kemudian yang kedua ada Fachri Albar. Putra musisi Ahmad Albar ini ditangkap pada 14 Februari 2018 di rumahnya karena keterikatannya dengan narkoba. Fachri pun mengaku bahwa dirinya sudah ketergantungan dengan barang terlarang itu selama lebih dari 10 tahun.

3. Roro Fitria

Selanjutnya ada artis cantik Roro Fitria yang harus berhubungan dengan hukum terkait kasus narkoba yang menjeratnya. Roro ditangkap di hari yang sama dengan Fachri yakni pada 14 Februari 2018. Roro pun hingga kini masih harus mendekam di balik jeruji besi.

4. Dhawiya Zaida

Dhawiya, putri bungsu dari ratu dangdut Elvi Sukaesih, ditangkap polisi bersama kekasih, kakak kandung, kakak ipar serta kekasihnya pada 16 Februari 2018. Dhawiya mengaku sudah mengonsumsi narkoba sejak tahun 2010.

5. Rizal Djibran

Masih di bulan yang sama dengan ketiga artis sebelumnya, pada 23 Februari 2018, aktor tampan Rizal Djibran ditangkap karena narkoba.

6. Riza Shahab

Selanjutnya ada aktor muda Riza Shahab yang harus berurusan dengan polisi. Riza ditangkap pada 13 April 2018 lalu di lobi Apartemen The Wave. Riza terbukti mengonsumsi narkoba jenis sabu-sabu.

7. Reza Bukan

Presenter Reza Bukan ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba di rumahnya pada 30 Juni 2018 lalu. Hingga kini Reza pun masih harus menjalani proses hukum.

8. Steve Emmanuel

Dan di penghujung tahun 2018 ada aktor tampan Steve Emmanuel yang harus berhubungan dengan hukum. Steve ditangkap pada 21 Desember 2018. Dari tangan Steve didapati narkotika jenis kokain. Steve ternyata sudah mengonsumsi narkoba sejak tahun 2018 lalu.
3 dari 7 halaman

Masih ada sederet artis yang menjadi target

Usai menangkap Steve di akhir tahun 2018 ternyata pihak kepolisian masih memiliki nama-nama artis yang akan segera ditangkap terkait penyalahgunaan barang haram narkoba. Bahkan pihak kepolisian menyebut ada yang sampai akhir Desember 2018 masih menjalani rutinitasnya syuting.

Polisi pun menyebut bahwa pihaknya akan terus memantau deretan artis yang diduga kuat memakai narkoba. Dan jika memang mereka sudah berhenti maka pihak kepolisian akan mengambil langkah lain. Sementara jika mereka masih aktif menggunakan narkoba maka pihak kepolisian akan segera melakukan penangkapan.
4 dari 7 halaman

Inisial artis yang akan segera ditangkap

Ketua Gerakan Peduli Anti Narkoba, Brigjen Pol Drs Siswandi mengatakan kalau masih ada beberapa artis Indonesia yang terjerat Narkoba.

"Ada sisa-sisa artis pemakai Narkoba yang belum tertangkap tahun 2018 kemarin. Kalau enggak mau bertobat dan berobat, dia enggak sadar dia terjerumus ke narkotika ya tinggal nunggu apesnya saja, kita pantau terus," kata Siswandi.

Siswandi pun kemudian memberikan bocoran inisial artis yang memakai narkoba dan sedang dalam pantauan.

"Ada Artis yang inisialnya B, ada M, ada O juga. Inisial itu tidak harus nama depan ya, bisa nama tengah juga. Kalau inisial B ini awal bulan Desember kemarin juga masih melakukan syuting," ungkap Siswandi.
5 dari 7 halaman

Aris Idol ditangkap

Di awal tahun 2019 ini, polisi kembali berhasil menangkap seorang artis karena penyalahgunaan narkoba. Kali ini yang ditangkap adalah penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Artis itu adalah Januarisman atau yang biasa dikenal dengan nama Aris Idol.

Aris diciduk pada Selasa (15/1/2019) dini hari di sebuah apartemen yang berada di kawasan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Aris tak sendirian, ia ditangkap bersama 4 rekannya.

"JR, YSP, AS, AY, AM ditangkap pada Selasa, 15 januari 2019 sekira pukul 01.00 WIB," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono.
6 dari 7 halaman

Konsumsi sabu dan Red Label

Aris kedapatan mengonsumsi sabu bersama rekan-rekannya. Bukan hanya itu, Aris juga meminum minuman keras Red Label. Aris mengonsumsi sabu dan minuman keras itu bergantian dengan teman-temannya.

"Sabu tersebut dikonsumsi secara bersama-sama dengan cara bergantian sambil minum minuman Red Label (sebuah merek wiski)," kata Argo.

"Pada saat para tersangka mengkonsumsi sabu unit II dari Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok datang dan berhasil mengamankan barang bukti beserta orang yang berada didalam kamar apartemen tersebut," tulis Argo dalam keterangannya.
7 dari 7 halaman

Aris positif memakai narkoba

Setelah melakukan penangkapan terhadap Aris dan keempat rekannya, pihak kepolisian kemudian melakukan tes urine ke pada lima orang tersebut. Dan hasilnya kelima orang tersebut positif menggunakan narkoba. Dari tempat kejadian pihak kepolisian menyita 1 bungkus berisi kristal yang diduga narkotika jenis sabu seberat 0,23 gram brutto, 1 unit bong dan handphone.

"Hasil Tes urine kelima tersangka positif," kata Argo.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : moana

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya