1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. INSPIRA

Pentingnya Seorang Leader Dalam Pendirian Startup

Penulis : Ari Herdiawan

14 Juni 2016 15:06

Membangun sebuah bisnis atau sebuah startup tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Butuh "tangan besi" seorang pemimpin atau leader untuk mewujudkan mimpi agar menjadi sukses dan dirasakan semua anggota tim.

Jika Anda saat ini sedang membangun sebuah startup ataupun bisnis apapun, dan merasa ada yang kurang beres dengan organisasi yang sedang dibangun maka ada baiknya Anda melakukan intropeksi sejenak. Apakah 6 poin di bawah ini sedang terjadi di dalam perusahaan yang sedang Anda bangun?
Karena ada hal penting yang harus diperhatikan jika terjadi kesalahan dalam sebuah organisasi yaitu kesalahan janganlah langsung dibebankan kepada "orang" atau individu tertentu.
Kenapa? Karena orang bisa jadi salah karena

1. Dia tidak paham

2. Perintah yang diberikan tidak jelas

3. Takut salah karena tidak ada kejelasan dari setiap kegiatan.

4. Lupa.

5. Lelah

6. Kurangnya waktu, ini tentu berkaitan erat dengan timeline atau batas akhir pekerjaan

Untuk mengurangi resiko kerja atau kelalaian kerja seperti tersebut di atas dibuatlah struktur organisasi yang didalamnya terdapat beberapa tingkatan seperti Direktut Utama, Direktur Keuangan, Manager, Staff dan lain-lain yang setiap struktur dan personal dalam organisasi terebut memiliki fungsi sebagai kontrol atas setiap kegiatan yang ada di dalam sebuah organisasi.

Nah, untuk membuat struktur organisasi tersebut tentulah dibutuhkan seorang leader, seorang pemimpin. Jika posisi Anda saat ini sebagai pendiri atau pemilik sebuah startup atau bisnis tentulah sangat membutuhkan kehadiran seorang leader atau pemimpin dalam organisasi ini.

Sebagai seorang leader, Anda harus mulai belajar membuat sebuah system kontrol, membuat alur dalam sebuah kegiatan organisasi atau yang biasa disebut sebagai SOP (Standard Operation Procedure) yang tujuannya sangat jelas, yaitu untuk meminimalisir kesalahan yang terjadi karena faktor manusia seperti enam poin yang telah disebutkan di atas tadi.

Selain itu, sebagai seorang leader sebuah Startup, Anda juga memiliki tugas untuk:

1. Merencanakan semua kegiatan dengan baik

2. Mengarahkan dan memberi perintah dengan jelas bagaimana agar seluruh rencana kegiatan dapat berjalan sesuai target.

3. Mendampingi setiap tahap pelaksanaan kegiatan, baik pendampingan secara langsung, secara psikologis (suport moral, guyonan, berbagi rejeki, dan lain sebagainya)

4. Secara hukum mampu memberi jaminan keamanan dan kenyamanan dalam bekerja.
Hukuman dan penghargaan harus diberikan secara adil dan teliti.

5. Mampu membangun sebuah system kerja dalam artian membangun alur pekerjaan dengan sangat baik supaya tahapan-tahapan pelaksanaan dan hasil pekerjaan sesuai dengan harapan.

6. Melakukan kontrol dan pengawasan secara langsung, tidak langsung dan secara system, maupun secara psikologis atas seluruh tahapan pekerjaan secara terperinci dan terjadwal.

Jika seorang leader mampu menjalankan 6 tugas kepemimpinan tersebut dengan baik, maka dapat dipastikan bahwa dalam organisasi tersebut semua akan baik-baik saja.

Sebagai pengingat untuk Anda yang juga seorang leader, ada yang harus menjadi fokus perhatian tetapi sering dilupakan oleh pemimpin, yaitu adalah tidak menjalankan fungsi dan system kontrol dg baik, sehingga organisasi menjadi berantakan dan bisnispun menjadi kocar kacir di tengah jalan.

Kocar-kacirnya tersebut adalah karena pemimpin perusahaan terlalu percaya dengan tugas yang telah dibebankan kepada masing-masing top leader, sehingga lalai dalam menjalankan fungsi kontrol. Padahal seharusnya seoran pemimpin itu harus "TIDAK BOLEH PERCAYA KEPADA BAWAHAN, KALAU TIDAK MELIHAT SENDIRI". Sedangkan bawahan haruslah rajin bertanya jika tidak paham atau merasa ragu-ragu.

So...mulai sekarang jadilah seorang leader startup sejati.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : ari-herdiawan

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya