1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. INSPIRA

Telah menunda menikah, pria 27 tahun menyesal dan ingatkan netizen jangan tunggu kaya dulu

Penulis : mulan

30 Mei 2018 11:32

Ingin kaya sebelum menikah

Planet Merdeka - Salah satu alasan seseorang menunda menikah adalah soal ekonomi. Mayoritas orang-orang menunda menikah karena ingin mapan terlebih dahulu.

Ukuran sukses yang dimaksud tentunya sukses secara materi. Begitu juga yang ada di pikiran seorang pria bernama AJ Perez.

Pria kelahiran tahun 1991 ini sengaja menunda keinginannya untuk menikah. Dia ingin mejadi seorang yang kaya raya terlebih dulu, sehingga nanti dia bisa membahagiakan istrinya kelak.

Itu yang ada di pikirannya.

2 dari 3 halaman

Kesempatan menikahi kekasihnya dilewatkan

Namun, nyatanya dia menyesal memiliki pemikiran seperti itu. Sebab, hingga saat ini dia belum juga menikah. Parahnya, di usianya yang kini menginjak 27 tahun pun dia tak kunjung menjadi jutawan.

Kenyataan ini sepertinya memang rasanya menyakitkan. AJ bercerita bahwa dulu saat usianya menginjak 23 tahun ia memiliki kesempatan untuk menikahi pujaan hatinya. Namun, AJ menyia-nyiakan kesempatannya itu.
3 dari 3 halaman

Penyesalan AJ

Saat itu yang dia pikirkan adalah apa yang bisa diberikannya untuk istrinya nanti. Hingga akhirnya, pujaan hati AJ menikah dengan pria lain dan telah memiliki dua orang anak.

AJ merasa gagal. Kini dia memiliki cara pandang yang lain tentang kehidupan pernikahan. Saat ini, menurutnya, jika memang bisa memberi makan keluarga sebanyak 3 atau 4 kali sehari, itu sudah cukup.

AJ menegaskan bahwa semuanya bukan tentang uang. Memang manusia membutuhkan uang namun kebahagiaan seseorang bergantung pada kebijaksanaan yang dimiliki orang itu sendiri.

Lagi-lagi AJ merasa hidupnya sia-sia. Pengalaman pahitnya membuat AJ tidak ingin orang lain merasakan hal yang sama.

Dia mengingatkan bahwa tumbuh bersama dengan anak-anak dan sukses bersama dengan istri adalah sebuah hal yang baik.

AJ menambahkan, tak usah pedulikan betapa sulitnya hidup dan situasi kelak, mulailah hidup baik secepatnya. Sebab, Tuhan pasti akan selalu memberkahi.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : mulan

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya