1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. INSPIRA

Tren Digital Fundraising Tepat Sasaran Lewat Konten Positif

Penulis : Rahmad

1 November 2022 02:05

Mengenalkan digital fundraising dengan pembuatan konten digital positif.

Planet Merdeka - Tren transformasi digital makin meluas ke seluruh sektor, termasuk penggalangan dan pengelolaan dana secara digital (digital fundraising). Salah satu sarana untuk mengenalkan digital fundraising dengan pembuatan konten digital positif.

NICE Indonesia, institusi social enterprise yang bergerak dalam peningkatan kapasitas pendidikan SDM ini menggelar program Upskill. Output dari kegiatan ini, milenial dapat memahami dan juga mempraktikkan keterampilan mengenai digital fundraising, di antaranya membuat konten digital dan juga melakukan optimasi digital.

CEO NICE Indonesia, Dasril Guntara mengatakan ada sekitar 7 CSO yaitu Yayasan Sekolah Relawan, Yayasan Gerak Bareng, Yayasan AISI, Yayasan Rahmany Depok, Lembaga Dakwah dan Taklim (LDATA) Jakarta, Yayasan Kesehteraan Madani (Yakesma), dan Yayasan Munashoroh Indonesia yang mengikuti program tersebut.

"Kami berharap program ini memberikan dampak positif bagi SDM di Indonesia untuk bertumbuh kembang lebih pesat lagi dan memberikan manfaat bagi kemajuan bangsa," kata dia, Senin (31/10/2022).

2 dari 2 halaman

Dilakukan secara bersama secara global di 3 negara.

Dasril mengungkapkan, Upskill tahun ini merupakan tahun kedua. Pada 2021, NICE Indonesia memberikan pelatihan kepada 3 CSO mitra NICE Indonesia dan NAMA Foundation. Di antaranya adalah Yayasan Bina Ukhuwah Subang, Yayasan Fatihunnur, dan Yayasan Aly An-Nuamy.

"Kegiatan ini dilakukan secara bersama secara global di 3 negara, yakni Indonesia, Kyrgyzstan,dan Tanzania," jelas dia.

Salah satu peserta pelatihan, Budi dari Yayasan Gerak Bareng, merasa pelatihan digital fundraising ini cukup penting di era digital yang semakin maju.

"Dengan mengikuti kegiatan CSO ini wawasan saya tentang digital fundraising menjadi terbuka, semoga bisa segera saya praktikkan," ujarnya. [*RMD]
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : rahmad

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya