1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. LIFESTYLE

4 Masakan Sederhana yang Cocok Untuk Pemula

Penulis : Nando Rifky

28 Desember 2021 17:56

Resep makanan sederhana yang enak dan sehat selalu menjadi pilihan utama untuk menu harian. Jenis masakan ini bahkan selalu disukai oleh orang rumah. Meskipun sederhana, masakan tersebut juga mengandung vitamin yang tinggi. Jadi Anda tidak meragukan untuk kesehatannya.

Selain itu, banyak sekali warung pinggir jalan yang menjual masakan sederhana. Anda juga dapat membuat masakan sederhana ini dirumah. Bahan bahan makanan sederhana pun juga mudah didapatkan.

Resep masakan ini sangat cocok buat Anda yang masih pemula. Anda dapat menemukan resep masakan ini dari sayur, telur, hingga daging.

Terdapat beberapa masakan sederhana yang bisa Anda buat untuk orang rumah. Cara pembuatannya pun juga mudah. Anda tinggal memasak kurang dari 30 menit lalu sudah matang.

Dilansir dari tastynesia.com, berikut beberapa masakan sederhana untuk pemula yang bisa Anda terapkan dirumah.

1. Capcay Jawa

Bahan – Bahan :

- 4 sdm tepung terigu.
- garam, penyedap rasa dan merica bubuk secukupnya.
- air secukupnya.
- 100 gr kol/secukupnya, potong-potong.
- 1 buah wortel, potong-potong tipis.
- 2 batang daun bawang, potong-potong.

Bumbu – Bumbu :

- 2 siung bawang putih.
- 3 buah cabai rawit.
- 1 sdm saus tiram.
- 1 sdm saus sambal.
- 1 sdt kecap manis.
- 1/4 sdt merica bubuk.
- 2 butir kemiri.
- Garam dan gula secukupnya.

Cara Membuat :

- Campurkan bahan adonan tepung dan beri air lalu aduk hingga kental seperti adonan bakwan.
- Goreng adonan tersebut dengan takar 1 sendok teh.
- Lalu, tumis beberapa bumbu seperti bawang putih, daun bawang dan cabai hingga harum, masukkan sayuran dan beri sedikit air.
- Setelah itu, semua bumbu saos capcay dan aduk hingga matang. Jangan lupa masukkan tepung bakwan dan cicipi rasa tersebut jika masih kurang maka Anda dapat menambahkan gula atau garam seperlunya.

2. Sayur Sop Makroni

Bahan – Bahan :

- Makroni secukupnya.
- 1 wortel yang sudah dipotong potong.
- 5 sayap ayam.

Bumbu – Bumbu :

- 3 siung bawang putih dan potong-potong.
- 2 siung bawang merah dan potong-potong.
- 1 sdt gula.
- 1 sdt garam.
 -1/2 sdt kaldu bubuk.
 -1/2 sdt pala bubuk.
 -1/2 sdt lada bubuk.
- 1 batang seledri.

Cara Membuat :

- Cuci terlebih dahulu hingga bersih sayap ayam tersebut dan rebus sayap ayam hingga matang.
- Tumis beberapa bahan seperti bawang putih, bawang merah dan daun bawang hingga mengeluarkan aroma harum.
- Rebus air kaldu ayam dan masukan makroni masak sampai setengah matang. Jika sudah, masukan juga wortel dan masak sampai mendidih.
- Masukan juga beberapa bumbu dan daun seledri, masak hingga matang. Jika sudah matang, maka Anda dapat menyajikan dimangkok saji.

Resep Nasi Goreng Jawa Spesial Ala Restoran

3. Ayam Kecap

Bahan – bahan :

- 1/2 kg daging ayam.

Bumbu – bumbu :

- 5 siung bawang merah dan cincang.
- 4 siung bawang putih dan cincang.
- 3 buah cabai merah dan potong-potong.
- 1 ruas kunyit dan geprek.
- 1 ruas jahe dan geprek.
- 1 sdt ketumbar.
- ½ sdt merica.
- Garam secukupnya.
- Sedikit gula.
- 6 sdm kecap manis.
- 3 cm lengkuas.
- 1 bungkus kaldu ayam.
- 1 batang serai.
- 3 lbr daun jeruk.
- 200 ml air.

Cara Membuat :

- Cuci bersih daging ayam dengan air mengalir, lalu rebus hingga matang dan tiriskan.
haluskan beberapa bumbu seperti bawang putih, bawang merah, cabai merah, kunyit, jahe, merica, ketumbar, garam, dan gula pasir.
- Tumis bumbu tersebut hingga beraroma wangi dan masukam daging ayam.
- Aduk hingga hingga merata dan bumbu menyerap ke daging.
- Sajikan di piring saji.

4. Sayur Tahu Pedas

Bahan – bahan :

- 5 tahu kotak sudah dipotong menjadi 4 bagian.
- 300 ml santan kental.
- 100 gram sayur brokoli.
- 400 ml santan cair
- 3 buah cabai merah, buang bijinya, potong tipis.
- 4 buah cabai rawit, potong serong.
- 1 lembar daun salam.
- 3 lembar daun jeruk, buang tulangnya.
- 1 cm/ruas lengkuas, geprek.
- garam dan gula secukupnya.
- minyak untuk menumis.

Bumbu – bumbu :

- 3 butir bawang putih sudah dicincang.
- 6 butir bawang merah sudah dicincang.
- 3 daun bawang.
- 1 sdt merica bubuk.
- 1 cm kencur.
- 1 cm terasi.

Cara Membuat :

- Haluskan bawang putih dan garam lalu kasih air, rendam tahu tersebut beberapa menit.
- Panaskan minyak dan tumis bumbu hingga wangi.
- Masukan juga beberapa daun jeruk, daun salam, lengkuas, cabai merah dan cabai rawit hingga harum.
- Jika sudah, masukan tahu, brokoli dan Tuang santan kental dan cair lalu aduh rata. -  - Masak hingga matang sekitar 10 menit.
- Sajikan!

Nah, itulah beberapa masakan sederhana yang bisa Anda buat dirumah dengan mudah. Anda dapat memilih sesuai keinginan dan kebutuhan.

 

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : nandorifky

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya