Wow, Restoran Sambal Bakar Milik Tiktoker ini Dikunjungi 3.000 Customer Sehari
Penulis : Muhammad Kamil
16 Agustus 2022 08:41
Sambal Bakar punya Tiktoker viral di Tangerang
Buat kalian yang sering surfing aplikasi Tiktok, pasti sudah tidak asing dengan salah satu konten kreator @Iben.MA deh! Yup, Iben baru-baru ini menggemparkan dunia FnB dengan membuat sebuah restoran yang viral di Tiktok.
Diakui Iben, idenya berawal dari followers yaitu Sambal Bakar dengan akun Instagram @sambalbakar yang langsung mempunyai sebanyak 96 ribu followers dan akun Tiktok @sambal.bakar dengan 180 ribu followers.
Grand opening yang digelar di Pasar Lama Tangerang beberapa waktu lalu, diadakan sangat meriah dan didatangi banyak masyarakat juga para Tiktokers terkenal.
"Grand openingnya meriah. Restoran kami yang berlokasi di Pasar Lama telah menarik ribuan masyarakat untuk berkunjung," ucapnya.
Acara grand opening juga diramaikan dengan banyaknya challenge berhadiah dari Iben seperti adu panco, makan kangkung dan challenge lainnya.
Tidak hanya itu, Sambal Bakar juga didatangi beberapa Tiktoker terkenal seperti Dims The Meat Guy, Ibnu Wardani, Lita, Timboi, Mike, Aidan, Samuel Christ, Babe Bacita, Medy Renaldy dan masih banyak lagi.
"Ada sekira 3.000 pengunjung pada saat grand opening dan kami telah merestock makanan sebanyak 3 kali dalam satu hari. Ini sih gokil!," sebutnya.
Nah, bagi Anda para pecinta kuliner Nusantara, sepertinya kuliner Sambal Bakar ini patut dicoba. "Jika Anda berada di sekitar Pasar Lama Tangerang, kami bisa masuk ke list kuliner Anda," pungkasnya.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : muhammad-kamil
-
Kucing Oren Manjalita, Ngga Mau Makan Kalau Ngga Dipuji dan Disuapin
-
Anji*ng di Nikahin, Pakai Upcara Adat, Habis Biaya Ratusan Juta
-
Ngakak Abist, Momen Mahasiswi Nagku Sok Sok an Rajin di Daily Vlog Diketawain Sama Uminya
-
Bikin Kaget dan Terkejoet, Lukisan Corat-Coret Karya Pelukis Ini dihargai Rp 14,5 M!
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Pertama Kali Lihat Pengamen, Pace Asal Suku Dani Papua Ini Keheranan
21 Juni 2023 19:33 -
Gokil Bin Viral, Mulung Barang Bekas Dapat iPhone 12 Pro Dong
19 Juni 2023 14:11 -
Cara Agar Sepatu Tidak Licin Di Lantai Tanpa Ribet
6 Juni 2023 20:31 -
Rahasia Artis Senior Widyawati Selalu ampil Cantik dan Percaya Diri di Usia Lanjut
13 Desember 2022 21:28 -
Deretan Potret Gaya Terbaru Risty Tagor yg Disebut Netizen Tidak Tampil Syar'i lagi
8 November 2022 09:21 -
Ciptakan Rasa Otentik, RM Padang Payakumbuah Semakin Populer
18 September 2022 07:25
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.