1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. METRO

Tak Terima Anaknya Dapat Ranking 3, Ibu Ini Maki-maki sang Anak

Penulis : Ronz

16 Desember 2019 14:33

Seorang siswi SD dimaki-maki oleh ibunya sendiri setelah hanya mendapatkan ranking 3 di sekolahnya.

Planet Merdeka - Jagad sosial media dihebohkan dengan beredarnya sebuah video yang memperlihatkan seorang siswi SD dimaki-maki oleh ibunya sendiri setelah hanya mendapatkan ranking 3 di sekolahnya. Videonya ini langsung viral dan menuai kecaman dari berbagai kalangan.

Dalam rekaman yang beredar luas di sosial media pada Sabtu (14/12/2019), yang diunggah akun kejadian tersebut diketahui terjadi di kawasan Berau, Kalimantan Timur.


Dalam video tersebut terlihat sang ibu marah dan memaki-maki sang anak.

2 dari 3 halaman

1.Korban adalah seorang siswa SD

Dalam unggahan video yang viral di sosial media tersebut, diketahui kejadian ini berawal saat sang ibu bertanya prestasi anaknya setelah pembagian rapot.

Namun, beberapa saat kemudian dalam video terdengar si ibu tiba-tiba mengeluarkan bernada penuh emosi di depan anaknya saat bertanya terkait peringkat siswa SD berinsial SF itu.

“Ranking satu Uni, ranking dua Meni, ranking tiga adek,” ucap SF polos.

“Adek siapa?,” tanya si ibu bernada tinggi.

“Adek Safira,” jawab si anak.

“Sebutin lagi dari awal!” ucap si Ibu seakan tak percaya.

Sang Ibu meminta anaknya mengulangi lagi urutan peringkat siswa SD dari peringkat satu. Mendengar anaknya berada di peringkat 3, dia pun semakin emosi.

“Kenapa kau bisa ranking tiga? Kenapa, kenapa bisa?” ujar si Ibu penuh emosi dalam video tersebut.

SF yang mendapatkan bentakan pun terlihat mulai menangis. Dia pun menjawab dengan polos jika hal itu karena diberikan oleh gurunya di sekolah.

Namun jawaban tersebut malah membuat sang Ibu semakin naik pitam karena selama ini SF dianggapnya selalu jadi anak paling pintar di kelas selalu kau dapat nilai 100.

Emosi ibunya yang terus meluap-luap membuat SF hanya bisa diam sembari menangis. Bocah belia itu pun terlihat cukup tertekan dengan ucapan orang tuanya.

3 dari 3 halaman

2.Sang Ibu akhirnya meminta maaf.

Setelah videonya viral di sosial media dan menuai kecaman dari sejumlah netter. Si ibu meminta maaf, bersama anaknya SF ia membuat klarifikasi dengan pihak sekolah terkait viral video makian karena ranking 3.

Dalam Video yang direkam oleh Rahmawati itu telah membuat banyak orang geram. Pihak sekolah yang diketahui berada di kawasan Berau, Kalimantan Timur lantas memanggil si ibu untuk memberikan penjelasan.

Si ibu lantas membuat klarifikasi dan meminta maaf atas video viral dirinya tengah memarahi anaknya hanya karena mendapatkan ranking tiga di kelas.

"Saya Rahmawati sebagai orangtuanya SF. Saya mau klarifikasi tentang video saya kemarin. Itu hanya kekhilafan saya, jadi saya mau membuat permintaan maaf pada orang-orang yang bersangkutan, seperti bapak kepala sekolah SD, ibu wali kelas anak saya. Saya benar-benar tidak ada niat untuk membuat video yang viral. Saya mengaku salah, saya khilaf,” ucap si ibu dalam unggahan di akun Instagram@berauterkini, Minggu (15/12).

Si ibu pun berjanji tidak akan membuat video seperti itu lagi agar tidak menimbulkan keresahan dan kehebohan di masyarakat.

“Saya berjanji, tidak akan membuat video seperti itu lagi,” ucapnya.

Hal ini tidak lepas dari sikap si ibu yang dinilai terlalu mengagungkan sebuah peringkat tanpa mementingkan bagaimana kondisi si anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya