1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. METRO

Viral Seorang Anak di Ponorogo Robohkan Rumah Karena Ibunya Tak Bayar Utang

Penulis : Ronz

23 September 2020 18:32

Sang anak tak sabar menunggu pelunasan pembayaran dari ibunya.

Planet Merdeka - Netizen dibuat heboh dengan beredarnya sebuiah video yang kemudian viral di sosial media facebook.

Dalam video yang beredar tersebut disebutkan sebuah rumah seluas 70 meter persegi di Ponorogo dirobohkan. Perobohan rumah yang terjadi pada Sabtu (19/09/2020) itu dilakukan menggunakan alat berat.

Melansir dari detik, Rumah di Desa Tumpuk, Kecamatan Sawoo ini dirobohkan gegara si anak kandung yang bernama Kalam tak sabar menunggu pelunasan pembayaran dari ibunya, Kasmi.

Sejumlah video rumah dirobohkan pun diunggah di dunia maya. Salah satunya akun Facebook mas adhi ke grup ICWP Tanpa Sensor.

2 dari 3 halaman

Kejadian jadi tontonan warga

Dalam dua video yang diunggah, video pertama berdurasi 29 detik dan video kedua 11 detik. Video tersebut memperlihatkan sebuah ekskavator merobohkan rumah. Kejadian ini pun jadi tontonan warga setempat.

Perobohan rumah dilakukan Kalam karena Kalam tidak sabar menunggu uang pelunasan rumah yang dihargai Rp 70 juta tersebut dari ibunya. Meski ibunya, Kasmi sudah memberikan uang Rp 40 juta kepada Kalam.

3 dari 3 halaman

Kronologi sebenarnya.

Menurut keterangan epala Desa Tumpuk, Imam Sulardi, sebenarnya Kasmi sebagai pemilik tanah yang juga ibu kandung. Kalam itu sudah ada etika baik dengan membeli bangunan rumah yang dibangunnya sendiri dengan biaya Rp 60 juta. Hanya saja penawaran tersebut tidak mencapai mufakat, karena Kalam ingin rumah yang dibangunnya senilai Rp 60 juta itu dihargai Rp 70 juta.

"Sudah dibayar oleh ibunya senilai Rp 40 juta, namun karena tidak menemui titik temu akhirnya rumah tersebut dirobohkan oleh Kalam," katanya.

Meski dirobohkan dan dihancurkan, uang Rp 40 juta yang diberikan kepada Kasmi sebagai tanda jadi sudah dikembalikan oleh Kalam. Karena tidak ada titik temu ataupun kesepakatan. Kalam sendiri saat ini telah memiliki rumah bersama istrinya di Karanganyar, Kabupaten Trenggalek.

Mengutip suara.com, Imam menambahkan sebenarnya pihak desa juga sudah melakukan beberapa kali mediasi terkait perselisihan jual beli rumah milik Kalam. Bahkan Kasmi telah menawarkan tanah tersebut untuk Kalam asal Kalam mau menempati rumah tersebut dan pulang ke Ponorogo.

"Tapi karena Kalam sudah membangun rumah bersama keluarganya di Trenggalek dia tetap ingin menjual rumah tersebut," imbuhnya.

Sebelumnya, peristiwa ini sempat heboh di media sosial. Dikabarkan kalau Kalam tega merobohkan rumah ibunya. Namun penjelasan dari kepala desa menjelaskan semuanya.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya