1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. NGAKAK

Ikut Meriahkan Lomba Sepeda, Camat ini Sampai Terjungkal

Penulis : Iwan.S

1 Oktober 2018 20:33

niat baiknya itu malah berujung membuatnya mengalami hal tragis.

Planet Merdeka - Guna mempererat tali silaturahmi, sejumlah daerah kerap mengadakan beberaa perlombaan yang tentunya menarik untuk diikuti.

Terlebih jika kompetisi itu melibatkan seluruh warga. Sudah pasti diharapkan bisa mempererat kekompakan serta persaudaraan antar warga.

Salah satunya seperti yang terlihat dalam perlombaan sepeda antar warga di daerah Indramayu ini. Sebagai bentuk partisipasi, camat di daerah itu juga memutuskan untuk ikut memeriahkannya.

Tidak tanggung-tanggung, ia bahkan sampai turun langsung sebagai peserta lomba. Namun sayang, niat baiknya itu malah berujung membuatnya mengalami hal tragis.

Sepeda yang ditumpanginya terjungkal yang akhirnya membuat sang camat terjatuh hingga kesakitan.

Aksi camat itu sendiri menjadi viral setelah videonya diunggah oleh akun Yuni Rusmini pada Jumat (28/9) kemarin.

“Hati” Pak camat ……😇😇😇
Ya ampun endinge …😎😎😎😎😎
#lokasi indramayu”, tulis Yuni Rusmini dalam unggahannya.

2 dari 2 halaman

Video


Dalam video itu awalnya terlihat beberapa warga yang sedang asyik menyaksikan perlombaan balap sepeda itu.

Kemeriahan dan keseruan pun tampak menyelimuti acara tersebut. Seorang warga pun tidak ketinggalan merekam jalannya acara perlombaan itu.

Hingga akhirnya seorang pengendara sepeda dengan kecepatan tinggi terlihat muncul. Dalam video itu terdengar suara warga yang menyebutkan kalau pengendara sepeda itu merupakan camat daerah mereka.

Nahas, sebuah peristiwa yang tidak terduga pun terjadi. Sepeda yang ditumpangi dengan kecepatan tinggi itu terjungkal di lintasan balap.

Camat itu pun terjatuh dengan posisi yang kurang menguntungkan. Panik, warga pun langsung berusaha menolong camat mereka yang tampak tak berdaya. Kegembiraan yang semula menyelimuti berubah dengan seketika.

Belum diketahui separah apa cedera yang dialami camat itu. Namun dilihat dari video, sepertinya ia mengalami sakit dibagian punggung.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : iwan-gondrong

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya