1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. NGAKAK

Kesal Ada Motor Parkir Seharian di Depan Warung, Pemilik Warung Copoti Ban Motor Tersebut

Penulis : Ronz

19 Februari 2019 11:46

Sebaiknya titipkan kendaraan Anda di tempat yang telah disediakan (penitipan kendaraan).

Planet Merdeka - Jangan pernah memarkirkan kendaraan Anda sembarangan, salah parkir bisa membuat Anda menjadi apes. Salah satunya seperti yang dialami oleh pemilik kendaraan ini.

Bila Anda ingin melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan transportasi lain dan tak memungkinkan membawa kendaraan pribadi, sebaiknya titipkan kendaraan Anda di tempat yang telah disediakan (penitipan kendaraan).

Biasanya, para pemilik akan menitipkan kendaraannya itu di tempat penitipan motor ataupun meminta bantuan teman-temannya.

Namun lain halnya dengan pemilik sepeda motor yang satu ini. Bukannya menitipkan motornya di jasa penitipan, pemilik motor ini justru memarkirkan tunggangannya selama sehari semalam di depan sebuah warung di pinggir jalan.

2 dari 2 halaman

Ban motor tersebut diganti dengan donut.

<blockquote class="twitter-tweet" data-conversation="none" data-lang="en"><p lang="in" dir="ltr">Kancaku yo tau kang, diparkir sedino suwengi nang warung. Seng nduwe warung mangkel, ban-e diganti donat. <a href="https://t.co/AsKMOjnYkO">pic.twitter.com/AsKMOjnYkO</a></p>&mdash; Hendri Febry K (@ndrandrii) <a href="https://twitter.com/ndrandrii/status/1094862887967834112?ref_src=twsrc%5Etfw">February 11, 2019</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script>

Hal itupun membuat pemilik warung menjadi kesal karena ulah sang pemilik motor tersebut. Karena kekesalannya, pemilik warung pun melakukan aksi tidak terduga yang kemudian menjadi viral di media sosial.

Pemilik warung yang menjadi tempat sepeda motor itu parkir akhirnya mengganti ban depan motor dengan sebuah donat.

Aksi itu pun berhasil diabadikan dan dibagikan oleh akun Twitter @ndrandanii. Dalam unggahannya itu terlihat ban bagian depan sepeda motor telah lepas dan diganti dengan donat kecil.

“Kancaku yo tau kang, diparkir sedino suwengi nang warung. Seng nduwe warung mangkel, ban-e diganti donat.”, tulis akun tersebut dalam unggahannya.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya