1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. NGAKAK

Lihat Motor Tua ini, Insinyur Jepang Pasti Pusing dan Nangis

Penulis : Ronz

1 November 2016 14:50

Planet Merdeka - Orang Indonesia memang sangat kreatif-kreatif, bahkan bisa bikin orang kebingungan. Apa kreatifnya?, coba lihat foto motor berikut ini!. Sebuah foto yang diunggah akun facebook Meme Otomotif Indonesia pada Minggu (30/10/2016) lalu, memperlihatkan sebuah foto motor tua yang telah dimodifikasi mesinnya. 

Lalu apa yang kreatif dari foto motor tersebut?. Apabila pembaca hobi mengutak-atik motor, pasti akan tertawa melihat motor ini. Dilihat sekilas motor ini biasa saja, namun bagi mekanik motor atau insinyur produsen motor dari Jepang pasti akan 'nangis' bahkan kebingungan lihat motor ini. 

Kenapa menangis dan bingung?, pasalnya motor tua itu dimodifikasi menggunakan 4 jenis part motor pabrikan Jepang. Dalam foto tersebut terlihat motor tua bernomor polisi H yang merupakan kode untuk wilayah Semarang, Jawa Tengah.

2 dari 2 halaman

Motor tersebut menggunakan mesin dari 3 merk motor pabrikan Jepang. Untuk sasi nya merk Kawasaki, lalu blok mesin bawah menggunakan punya Honda, sementara 2 silinder v nya yang satu pake Suzuki Satria FU satunya lagi milik Yamaha Vixion, tanki bensin menggunakan punya Honda CB. Coba bayangkan seandainya insinyur dari 4 pabrikan motor Jepang melihat motor ini, bingung gak? pastinya puyeng akan dikasih nama apa ini motor?. Honda?,Kawasaki?, Suzuki?, Yamaha?, Itulah salah satu kreatifnya orang INDONESIA.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya