1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SEHAT

Inilah Fakta Bahwa Begadang Bisa Meningkatkan Risiko Kanker

Penulis : Kang Aladin

16 Oktober 2018 13:45

Inilah Fakta Bahwa Begadang Bisa Meningkatkan Risiko Kanker

Planet Merdeka - Bagi sebagian orang, begadang merupakan hal yang wajar atau lumrah, terlebih bagi mereka yang memiliki pekerjaan super duper sibuk. Namun apakah anda tahu bahwa seseorang terutama wanita yang sering begadang atau jam tidurnya kurang dari 6 jam, bisa meningkatkan risiko adanya kanker payudara ?.

Ya, hal ini terbukti dari sebuah penelitian di jepang yang melakukan penelitian terhadap 24.000 wanita, yang diketahui hanya memiliki waktu jam tidur kurang dari 6 jam perhari. Dimana hasilnya sangat mencengangkan, yakni hampir 62% berisiko mengalami kanker payudara.

Kendati demikian, bukan berarti pria bisa begadang secara bebas. Hal ini lantaran selain kanker payudara, jenis kanker lainnya seperti kanker usus besar juga bisa dipicu oleh hal ini. Dimana penelitian mengungkapkan bawah seseorang yang tidur kurang dari 6 jam semalam akan mengakibatkan resiko kanker usus besar sampai dengan 47%.

Selain meningkatkan risiko kanker, seringnya begadang atau kurangnya jam tidur juga bisa mengakibatkan gangguan kesehatan lainnya. Seperti penyakit jantung, diabetes, obesitas (berat badan berlebih), menurunnya daya tahan tubuh, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Informasi selengkapnya ...

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : kang-aladin-1023720

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya