1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Harga henu makan di rumah pasangan Maia dan Irwan jadi sorotan

Penulis : Aleolea Sponge

9 November 2018 09:13

Seusai menikah kini Maia Estianty dilayani chef

Planet Merdeka - Setelah 10 tahun menjanda akhirnya Maia Estianty kini telah mendapat pasangan hidup pengusaha kaya raya Irwan Mussry, dipersuntung Irwan membuat kehidupan Maia Estianty berubah total. 

Seperti diketahui, Maia Estianty sebelumnya pernah menikah dengan musisi Ahmad Dhani. Mereka menikah pada 1996 dan dikaruniai tiga anak laki-laki, Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani. Sayangnya, pernikahan mereka kandas di tengah jalan.


2 dari 7 halaman

Maia dan Dhani bercerai pada 2008

Setelah berumah tangga selama 12 tahun, Maia resmi bercerai dengan Dhani pada 2008. Sejak saat itu Maia lebih fokus mengurus karirnya di dunia hiburan dan juga menjadi seorang businesswoman.

Sedangkan, Ahmad Dhani menikah lagi dengan mantan parter duet Maia di Duo Ratu, Mulan Jameela. Dhani sendiri juga telah dikaruniai dua anak dari pernikahannya dengan Mulan.

3 dari 7 halaman

Maia Estianty dan Irwan Mussry menikah di Jepang

Maia Estianty resmi dinikahi Irwan Mussry pada Senin (29/10/2018) di Negeri Sakura, Jepang. Keduanya menggelar akad nikah di Masjid Tokyo Camii & Turkish Culture Center dekat Stasiun Yoyogi Uehara Tokyo pukul 10.30 waktu setempat.

Setelah menikah, Maia mengunggah kehidupan sehari-harinya di Instagram Story. Satu diantaranya ketika ia makan bersama keluarganya, Sabtu (3/11/2018). Ada orang tua Maia dan juga putra bungsunya, Dul Jaelani. Dalam postingannya, Maia menyebutkan ia makan dilayani seorang Chef atau koki.


4 dari 7 halaman

Potret seusai melaksanakan akad nikah

Terlihat pria berseragam koki itu tampak sibuk memasak makanan untuk keluarga Maia Estianty. Menu yang dimakan Maia saat itu adalah masakan Italia, termasuk White Truffle. Maia tampak kegirangan ketika koki bernama Chef Luca itu memberinya banyak White Truffle.

"Thank you Luca, wih banyak banget!" ujarnya sambil menunjukkan White Truffle di piringnya.

White Truffle sendiri merupakan salah satu jamur termahal yang ada di dunia.

5 dari 7 halaman

Harganya mencapai RP 85 juta

Dilansir dari Thelocal.it, pada 2017 harga White Truffle melonjak drastis. Di Pameran White Truffle di Alba, Piedmont, rata-rata harga per kg mencapai 6 ribu euro.

Jika dirupiahkan, 6 ribu euro kurang lebih sekitar Rp 102 juta. Harga ini naik drastis dari harga 5 tahun sebelumnya yang "hanya" berkisar 5 ribu euro. Atau sekitar Rp 85 juta dalam kurs rupiah.

6 dari 7 halaman

Source: Sabatino Truffles

Pelonjakan tajam harga White Truffle itu disebut karena pengaruh iklim yang kurang baik saat itu. Truffle membutuhkan hujan dan juga udara dingin untuk tumbuh dan berkembang.

Sedangkan, iklim kala itu malah diterjang gelombang panas dan kekeringan. Pameran White Truffle di Alba merupakan pameran tahunan yang mulai digelar sebelum Perang Dunia II.

7 dari 7 halaman

Berikut postingan Maia Estianty

Ribuan koki maupun pecinta kuliner datang untuk mencicipi, membeli, dan menjual Truffle yang tersedia. Harga di pameran tersebut dijadikan sebagai titik referensi untuk harga Truffle dan kualias di seluruh negara.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya