1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Curhatan Pilu Baim Wong Usai Aksi Bentak Kakek Suhud Viral dan Dihujat Netizen

Penulis : Aleolea Sponge

14 Oktober 2021 08:18

Curhatan Pilu Baim Wong Usai Aksi Bentak Kakek Suhud Viral

Planet Merdeka - Aktor Baim Wong tertimpa masalah setelah videonya meneguer kakek Suhud viral di media sosial. Suami Paula Verhoeven ini mendapatkan banyak hujatan warganet. Tidak hanya itu, ia juga menuai kritik sejumlah influencer di media sosial.

Kemudian, hal yang paling berdampak adalah Baim Wong kehilangan subscriber di Youtube. Terjadi penurunan sampai 200 ribu subscriber per 12 Oktober 2021.

Kini, Baim Wong menyampaikan curhat sedihnya melalui Instagram. Ia mengunggah fotonya bersama istri dan anak keduanya. Saat video viral Baim menegur seorang kakek beredar, anak kedua Baim dan Paula lahir ke dunia. 

Bertepatan dengan itu, kebahagiaan Baim Wong yang dikaruniai putra kedua pun terganggu karena masalah ini. Walaupun begitu, aktor sekaligus Youtuber itu mengaku tetap merasa bersyukur dan menganggap masalah ini sebagai teguran.

"Lahirnya Eldrago adalah moment saya untuk belajar. Ketika Allah kasih teguran untuk saya, berarti Allah masih sayang sama saya. Ga ada perasaan yangg lebih senang daripada sekarang. Ga henti2nya saya Bersyukur untuk bilang Alhamdulilah, karena kejadian ini," tulis Baim Wong, Rabu (13/10/10).

Ia juga menuliskan pesan sedih untuk bayi kecilnya yang bernama Kenzo Eldrago Wong.

"Untuk Kenzo Eldrago. Moment ini ada ketika kamu lahir. Papah yakin, nantinya km Akan jadi anak yang kuat. Jangan bilang karena km lahir, papah jd begini dan bilang ini kesialan," katanya.

Kemudian, suami Paula kembali menuliskan pesan bijak untuk anaknya.

"Kebalikannya sayang. Papah bersyukur adanya kejadian ini. Ga salah papah namain km Eldrago. Kamu yang ngajarin Papah untuk bisa lebih menghargai kehidupan, u anakku," tulis Baim.

2 dari 3 halaman

Pada postingan ini, Baim Wong juga menuliskan permintaan maaf untuk kakek Suhud. Baim Wong mengaku salah. Ia menyatakan seharusnya bisa lebih sopan dalam bertindak.

"Maap untuk kesalahan saya. Untuk kakek Suhut. Maap ya, saya salah. Seharusnya saya bisa lebih sopan. Banyak belajar saya," kata Baim dalam caption postingannya. Ia pun meminta bertemu dengan kakek Suhud jika diizinkan untuk bertatap muka. Menurut Baim Wong, ia berniat untuk meminta maaf secara langsung.

"Kalau memang diijinkan. Insyaallah nanti kalau bisa, saya mau ketemu untuk bilang langsung. Sekali lagi maap Pak," katanya.

Kemudian, ia juga menuliskan Baim minta maaf kepada warganet.

"Maap ya semuanya," kata Baim.

3 dari 3 halaman

Seperti diberitakan sebelumnya, suami Paula. banjir hujatan warganet setelah video Baim tegur kakek viral di media sosial. Kemudian, sahabat Raffi Ahmad ini memaparkan kejadian sebenarnya yang dia alami. Ia mengaku, kala itu berawal dari putranya, Kiano Tiger Wong yang mengajak jalan ke luar. Sebagai ayah, Baim pun menurut. Kemudian, ia melihat ada pria yang mepet ke arahnya.

Menurut Baim Wong, tindakan tersebut berbahaya karena dia sedang membawa anak. Namun, bapak tua yang menyerempet ke arahnya menggunakan motor itu mendadak minta uang.

"Kita lagi jalan dan dia mepet kita sih, itu bahaya banget ya dan saya lagi bawa anak lagi dan tiba-tiba dia minta uang sama saya.

Kalau bosque ada di posisi saya waktu itu mungkin persepsinya akan beda banget sih melihat kejadian ini dan mungkin," kata Baim Wong.

Jadi beda dari cara dia ngomong cara dia minta enggak banget sih. Ketika kita tidak di posisi orang tersebut susah sih untuk tahu bagaimana kejadian sebenarnya," kata Baim Wong. Baim menyebut, kala itu tidak marah-marah. Ia hanya bilang kepada kakek tersebut agar tidak boleh meminta lewat cara seperti itu.

"Bukan dengan cara seperti ya, enggak baik," kata Baim menceritakan apa yang dia ucapkan pada kejadian tersebut.

Menurut Baim Wong, kala itu ia pun naik motor dengan Kiano, tetapi orang tersebut justru malah berteriak minta uang. Baim mengaku, sebenarnya menjadi kesal karena tingkah bapak tersebut.

Baim pun terus jalan ke rumah, saat tiba ternyata orang tersebut juga muncul lagi dan kembali meminta uang. Dari situlah Baim Wong mencoba berbicara seperti apa yang ada dalam video viral. Baim mengaku, kurang suka melihat orang yang mengandalkan kelemahan untuk meminta-minta.

Ia juga membandingkan dengan kejadian di masa lalu ketika ada seseorang yang membuat dia risih karena terus mengikutinya. Baim Wong mengaku, selama ini ia berbagi rezeki sesuai ketulusan hatinya karena senang melakukan itu.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya