1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Diberi Mainan Jadul Murah Meriah, Reaksi Anak Nia Ramadhani Jadi Sorotan

Penulis : Moana

8 September 2020 09:48

Dikenal tajir tapi selalu tampilkan kesederhanaan

Pasangan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie memang selalu menyita perhatian netizen.

Nia dan Ardi pun dikenal sebagai pasangan yang hidup dengan bergelimang harta. Meski dikenal tajir melintir, siapa yang menyangka ternyata Ardi selalu mengajarkan anak-anaknya tentang kesederhanaan.

Sebelumnya, Ardi sempat kepergok mengajak anak-anaknya untuk makan mie ayam di warung. Tak hanya itu, Ardi juga sempat memamerkan momen ketika ia makan mie instant kadaluarsa hingga beri kejutan ulang tahun dengan biskuit.

2 dari 7 halaman

Beri mainan jadul

Dan baru-baru ini, Ardi kembali menjadi sorotan netizen. Ardi tampak memberikan sebuah mainan jadul yang harganya murah meriah.

Mainan itu adalah pistol air. Ardi pun mengabadikan itu dalam Instagram miliknya. Ardi juga mengaku sama sekali tak menyangka dengan reaksi anak-anaknya ketika diberikan mainan jadul tersebut.
3 dari 7 halaman

Reaksi sang anak

Meski tajir melintir, namun Ardi ternyata tak langsung memanjakan anak-anaknya. Setelah diberi pistol mainan itu Ardi pun langsung mengajak bermain anak-anaknya.

"Ternyata yg buat kids seneng jaman now masih sama kaya jaman old ... pistol air warung !!!#pistolair #jamanold #jamannow," tulis Ardi.
4 dari 7 halaman

Kejar-kejaran

Dalam video yang diposting di Instagram miliknya, Ardi memperlihatkan betapa senangnya ketiga anaknya bermain pistol air yang baru saja dibelikannya.

Video berdurasi kurang dari semenit itu memperlihatkan aksi kejar-kejaran ayah dan anak. Mikhayla sang putri sulung bahkan ketagihan dan terus mengisi pistolnya dengan air.
5 dari 7 halaman

Banjir pujian

Namun dalam keseruan tersebut, tak tampak ibu mereka, Nia. Keseruan yang ditunjukkan Ardi di videonya mengundang banyak pujian dari netizen. Mereka menilai kebahagiaan tak selalu diukur dari kemewahan.

"Salut sama pak Ardi bakri, walaupun sibuk bekerja selalu meluangkan waktu dengan anak2nya, sepertinya anak anak lebih dekat dengan papanya,"

"Bukan harga memang, kebersamaan yg membuat senang,"

"Gemezzz banget, holang kaya mah bebas ya, maen aer dlm rumah ada mbak yg beresin, lah anak gue kaya gitu kena tampol udah basah2an di rumah wkwkwkw,"

"Pistol air jaman gw SD ini murah meriah banyk bocornya,"

"ahahaha maen pistol aer depan tipi.. yang kepleset satu rumah.. orang rumah kita mah mau ke dapur lewatin tipi, mau ke kamar lewatin tipi, mau ke kamar mandi lewatin tipi,"

"Bukan harga memang yang menentukan. Kebersamaanlah yang membuat senang,"

"Ini saya baru senang, keluarga Bakrie main dengan hal yang sederhana. Bisa dijadikan contoh buat orangtua,"


6 dari 7 halaman

Ajak jalan-jalan

Sebelumnya, Ardi juga sempat menunjukkan kesederhanaannya dalam mendidik sang anak. Hal itu terlihat pada postingan Ardi di akun Instagramnya, @ardibakrie, pada Senin (15/06/2020) kemarin. Pria yang juga direktur utama sebuah stasiun televis swasta ini mengajak anak-anaknya untuk jalan-jalan ke Taman Suropati. Ardi pun sangat senang karena bisa melihat ketiga anaknya yang bahagia meski hanya diajak jalan-jalan di taman.

"Sunday Funday with kiddos. Alhamdulillah, tadi sore sempat ngajak Mikha, Naka sama Gika jalan jalan kecil sekitar Taman Suropati dan kayanya mereka happy banget.. Yeayyy... maklum udah lama nggak keluar kan," tulis Ardi.
7 dari 7 halaman

Makan tahu gejrot

Tak hanya jalan-jalan, Ardi juga mengajak ketiga buah hatinya itu untuk kulineran pedagang kaki lima di sekitar taman tersebut. Salah satunya yakni beli tahu gejrot.

"Sekalian ngenalin Gika sama jajanan tahu gejrot," tambahnya.

Melihat postingan Ardi tersebut, netizen banyak yang menyanjung putra Aburizal Bakrie tersebut.

"Orangkaya humble banget. Jatuh cinta banget sama sosok Pak Ardie. Sehat-sehat selalu yah Pak dan keluarga. Mba nia juga akhir-akhir ini di IG sudah mulai dewasa nggak pecicilan. Senang lihat nya,"

"Orang kaya raya tapi nggak sombong,"

"Keren mas ardi. Anak-anak diajarkan melihat masyarakat kecil,"

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : moana

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya