Diduga Karena Tiket Terlalu Mahal, Konser Farel Prayoga di Gunung Kidul Sepi Penonton
Penulis : Joernoy
19 Desember 2022 07:59
Konser Farel Prayoga di Gunung Kidul Sepi Penonton
Konser Farel Prayoga sepi penonton, diduga karena tiket terlalu mahal. Penyanyi cilik Farel Prayoga belakangan ini menjadi perbincangan publik. Pasalnya, Farel Prayoga sempat menggelar konser di kawasan Gunung Kidul, Yogyakarta.
Namun, konser tersebut tampak sepi penonton. Unggahan konser Farel Prayoga yang tengah konser sepi penonton itu diunggah dalam akun Twitter @hiburandisosmed pada Sabtu (17/12/2022). Farel Prayoga tampak bernyanyi mengenakan kaos putih.
Saat bernyanyi, terlihat satu orang berdiri di samping Farel Prayoga untuk memberikan saweran. Namun, video tersebut menunjukkan suasana sepi lapangan tempat konser Farel Prayoga.
Hanya terlihat sekitar puluhan penonton berdiri di barisan depan. Sementara barisan belakang tampak masih leluasa untuk diisi penonton konser.
Meski konser tak dihadiri banyak penonton, pengawalan tetap diterapkan. Terlihat beberapa polisi berlalu lalang di sekitar lapangan konser Farel Prayoga itu.
Unggahan video suasana konser Farel Prayoga ini menuai banyak komentar dari warganet. Salah satu warganet yang diduga penduduk sekitar lokasi konser Farel Prayoga memberi tanggapan.
Ia mengatakan bahwa warga sekitar lokasi tak tertarik melihat konser Farel Prayoga. Lantaran, harga tiket masuk konser Farel Prayoga terlalu mahal.
"Itu di lapangan desaku, baru minggu kemarin masuknya memang mahal banget walaupun di promosikan sampe mueter desa ke desa lain tetep sedikit banget yg tertarik," tulis @neviamrdw.
Konser Farel Prayoga di Banyuwangi Juga Sepi Penonton
Di sisi lain, beberapa bulan lalu Farel Prayoga sempat menggelar konser di kampung halamannya, Banyuwangi. Konser yang bertajuk Farel Prayoga Pulang Kampung itu digelar pada bulan Oktober 2022 lalu.
Dikutip dalam kanal YouTube JTV Banyuwangi Digital pada Jumat (7/12/2022), terdapat beberapa penyanyi lokal lain yang membuka konser Farel Prayoga. Namun, dalam video yang beredar konser tersebut tampak sepi penonton.
Diduga tiket konser Farel Prayoga itu terlalu mahal bagi warga sekitar. Dikatakan dalam video tersebut, tiket konser mencapai Rp30 ribu. Padahal, konser tersebut digelar di lapangan sekitar kediaman Farel Prayoga.
Terlihat beberapa warganet melakukan protes atas harga tiket konser Farel Prayoga itu. Mereka menyayangkan konser Farel Prayoga dibanderol harga Rp 30 ribu.
Lantaran, selama ini Farel Prayoga dinilai belum menciptakan lagu sendiri. Lanjut, konser Farel Prayoga Pulang Kampung itu berjalan kondusif. Karena selama berlangsungnya konser, dijaga ketat oleh aparat kepolisian.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : joernoy
-
Ada Orang Main Voli Antar RT Dipikir Mirip Pak Duta Sheila on 7, Ternyata Beneran Pak Duta
-
Hipotesa Mas Bintang Emon Terbukti: Semua Cewek Bisa Rawat Apa Saja, Bagus, Kecuali Motor
-
Ngga Nyangka Om-Om Ini Dulu Mantannya Nike Ardilla
-
Ingat Primus? Aktor Sinetron Hits Idola Tahun 90 an, Kini Jadi Anggota DPR dan Pergi Pulang Kerja Ta
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Belum Rezeki, Raffi Ahmad Batal Berhaji Tahun Ini
15 Juni 2023 18:23
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.