Lama Tak Ada Kabar, Begini Nasib Lima Artis Dadakan Indonesia
Penulis : Aleolea Sponge
24 Juli 2017 13:57
Lima nama ini sempat mewarnai belantika hiburan di Tanah Air.
Wajah dan nama mereka sering kali muncul di layar televisi.
Malah, selalu saja diperbincangkan oleh banyak orang.
Tapi,itu hanya sesaat saja.
Kini kelima nama ini malah tenggelam dan tak lagi bernasib segemilang beberapa hari saat tenar.
Belantika dunia hiburan di Indonesia memang selalu meninggalkan cerita unik.
Mereka berhasil menggebrak dengan berbagai aksi yang dianggap unik oleh masyarakat.
Sayangnya, hal tersebut tak bertahan lama.
Siapa saja mereka ?
Berikut ini penuturannya :
1. Sinta Jojo 'Keong Racun'
Enam tahun telah berlalu, namun video yang diunggah di Youtube tersebut sampai sekarang telah ditonton hampir 9 juta orang dan banyak diunggah lagi oleh youtubers lainnya.
Lalu bagaimana kabar keduanya sekarang ya?
Nama Sinta dan Jojo memang lama tak terdengar lagi.
Mereka hanya menikmati kepopuleran dalam waktu yang sangat singkat.
Lama tak terdengar kabarnya, ternyata begini kabar Sinta dan Jojo sekarang.
Sinta telah menikah dan tinggal di Perancis
Sinta yang memiliki nama lengkap Sinta Nurmansyah ini memang telah melepas masa lajangnya sejak 2013 lalu.
Ia menikah dengan Ocky Ardiansyah Masson, kekasih yang telah dipacarinya selama 5 tahun.
Sejak berpacaran, keduanya menjalani hubungan jarak jauh karena Ocky harus menempuh pendidikan di Perancis.
Pada Februari 2013 lalu, keduanya memtuskan untuk menikah.
Setelah menikah, Sinta mengikuti suaminya ke Perancis.
Mereka tinggal di Kaledonia Baru, Perancis.
Jojo makin cantik dan anggun setelah berhijab
Berbeda dengan Sinta yang telah hidup bersama suami di luar negeri, Jojo masih tetap tinggal di Indonesia.
Jojo yang bernama lengkap Jovita Adityasari ini, perubahannya juga cukup mengejutkan.
Jojo semakin cantik dengan hijab yang menutup rambut indahnya.Ya, ia kini telah menggunakan hijab dalam penampilan kesehariannya.
Meski sudah tidak pernah tampil di layar kaca, namun Jojo ternyata masih tetap eksis.
Ia sering menjadi artis endorse dari beberapa produk, terutama produk yang berhubungan dengan hijab.
Bahkan setelah memakai hijab, tampaknya Jojo makin laris diendorse.
2. Caesar Si Goyang 'Keep Smile'
Caisar Putra Aditya, atau yang lebih dikenal sebagai Caesar, atau Caesar Yuk Keep Smile, terkenal melalui acara Yuk Keep Smile di stasiun televisi Trans TV.
Nama Caesar mulai dikenal oleh banyak orang ketika dirinya mengenalkan Goyang Caesar kepada publik.
Namun sayang, acara Yuk Keep Smile yang melambungkan namanya tersebut dicabut hak siarnya dan tak boleh lagi tayang di televisi.
Semenjak itu pun kehidupan Caesar dan keluarganya berubah total.
Tak lagi menjadi artis, Caesar seperti menghilang dari gemerlapnya dunia hiburan.
Dicabutnya hak siar acara yang dipandu Caesar tentu berpengaruh terhadap keadaan ekonominya.
Namun hal tersebut tak membuatnya patah semangat.
Ia bersama sang istri, Indadari Mindrayanti, merintis bisnis dengan menjual baju bernuansa Islami dan aneka makanan.
Penampilan keluarga Caesar pun berubah drastis.
Kini ia bersama keluarga kerap tampil dengan penampilan yang lebih agamis.
Penampilannya tersebut bahkan sempat mendapat cibiran dari netizen.
Namun baru-baru ini, sebuah kabar mengejutkan datang dari Caesar.
Sudah tak lagi menjadi artis, Caesar ternyata justru baru saja mendapat kehormatan besar.
Ia mendapat undangan istimewa dari Raja Arab Saudi Salman bin abdulaziz al-Saud untuk menunaikan ibadah haji di tanah suci tahun ini.
Lagu yang diberi judul 'Andai Ku Jadi Gayus Tambunan' berhasil merebut hati masyarakat.
Hal itu terjadi setelah lagu tersebut diunggah di Youtube.
Dalam lagu berdurasi 4.47 menit itu terlihat Bona seperti iri melihat kehidupan Gayus.
Kala itu Gayus, koruptor bisa bebas ke Bali dan ke luar negeri.
Kini Bona dikenal sebagai penyanyi yang menyuarakan anti korupsi.
Sayang, pamornya sebagai penyanyi tidak segemilang seperti saat menyanyikan Gayus.
4. Norman Kamaru "Caiya-caiya"
Seperti dikutip dari Tribunnews.com, Masih ingat Briptu Norman Kamaru? Usai dipecat sebagai anggota Brigade Kepolisian, Norman Kamaru, beralih profesi.
Pria asli Gorontalo ini kini menjadi penjual makanan khas Manado.
"Iya, sudah tiga bulan saya buka usaha kecil-kecilan, makanan khas Manado," kata Norman yang ditemui Kompas.com di Kalibata City, Jakarta Selatan, Selasa (9/9/2014).
Warung makan khas Manado ini dirintisnya bersama sang istri, Daisy Paindong.
Warung yang diberi nama J&J cafe ini menjual aneka menu khas Manado, misalnya Bubur Manado, Ayam Rica, Ayam Woku dan Cakalang Suwir.
"Yang paling favorit itu bubur manado sama ayam rica," katanya bangga.
Jika dulu Norman selalu sibuk dengan syuting iklan, talkshow dan lainnya, kini ia sibuk mengurus warungnya.
Sehari-harinya, ia harus berbelanja ke pasar dan memasak semua makanan yang akan dijualnya.
Ia juga turut melayani pembeli.
"Sehari saya biasa masak 2-3 kali. Kalau pagi ke pasar dekat sini," katanya.
Ia juga harus bekerja ekstra keras dan kurang tidur.
Hal ini disebabkan karena warungnya buka 24 jam penuh.
"Ya buka 24 jam itu kan hasilnya lebih menguntungkan dibanding ada jam tutupnya, jadi bisa buat menuhin kebutuhan hiduplah," ujarnya.
5. Arya Wiguna 'Demi Tuhan'
Kalimat 'Demi Tuhan' memang sempat booming sekitar tahun 2014 silam.
Kalimat itu diucapkan oleh Arya Wiguna.
Meme dan ilustrasi bermunculan dengan menggunakan wajah Arya Wiguna.
Malah akibat hal itu, Arya sering kali muncul di layar televisi.
Bahkan Arya juga sempat menjadi model video klip.
SUMBER
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole
-
Ada Orang Main Voli Antar RT Dipikir Mirip Pak Duta Sheila on 7, Ternyata Beneran Pak Duta
-
Hipotesa Mas Bintang Emon Terbukti: Semua Cewek Bisa Rawat Apa Saja, Bagus, Kecuali Motor
-
Ngga Nyangka Om-Om Ini Dulu Mantannya Nike Ardilla
-
Ingat Primus? Aktor Sinetron Hits Idola Tahun 90 an, Kini Jadi Anggota DPR dan Pergi Pulang Kerja Ta
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Belum Rezeki, Raffi Ahmad Batal Berhaji Tahun Ini
15 Juni 2023 18:23
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.