1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Lama Tak Terdengar, Begini Kabar Andi Awe Vokalis Band Saleena

Penulis : Rahmad

21 April 2019 02:09

Dirinya diketahui tengah fokus merintis sebuah usaha di Sulawesi.

Planet Merdeka - Nama Andi Awe seperti asing ditelinga, namun dirinya ternyata cukup lama berkiprah di dunia musik sebagai vokalis band Saleena.

Ia sempat menghilang beberapa waktu belakangan ini.

Baru beberapa minggu belakangan ini, dirinya diketahui tengah fokus merintis sebuah usaha di Sulawesi.

2 dari 4 halaman

Fokus bisnis games online Mikail eSoprt.

Andi Awe diketahui tengah fokus bisnis games online yang diberi nama Mikail eSoprt yang pada 27-28 April 2019 nanti akan menggelar tournament kejuaraan di Daeng, Makassar, Sulawesi.

"Tournament ini diselenggarakan untuk mengumpulkan dan mengarahkan talenta-talenta muda dari kota Daeng, Sulawesi, dalam bermain game online baik itu menggunakan mobile phone (HP) maupun pc (Komputer) games. Kegiatan yang kami laksanakan ini untuk menunjukkan eksistensi team Mikail eSports yaitu mengadakan tournament PUBGM," ungkap Andi Awe, di Makassar.

3 dari 4 halaman

Total hadiah tournament mencapai Rp41.250.000.

Tak tanggung-tanggung, pemenang tournament ini nantinya akan mendapatkan hadiah total sebesar Rp41.250.000 yang dibagi untuk lima pemenang, serta terminator.

Untuk juara pertama, akan meraih hadiah sebesar Rp. 15 juta, 4 MOD Vape, sertifikat, serta voucher OneVape.

Untuk juara kedua, akan meraih uang sebesar Rp. 7.500.000, sertifikat, dan voucher OneVape.

Juara ketiga, mendapat Rp. 5.000.000, sertifikat serta voucher OneVape. Sementara, juara keempat dan kelima masing-masing akan mendapatkan Rp. 2.500.000 dan Rp. 1.500.000, sertifikat dan juga OneVape.

"Untuk terminator akan mendapatkan hadiah sebesar Rp. 750 ribu serta satu MOD Vape", tambah Andi Awe.

Untuk Technical meeting rencananya akan dilakukan pada Kamis, 25 April 2019 di Ada Pada Kedai, jalan Sultan Alauddin, Makassar, Sulawesi.

4 dari 4 halaman

Tentang Mikail eSport.

Mikail eSport terbentuk pada 22 Februari 2019. Nama Mikail eSports diambil dari salah satu nama malaikat yaitu malaikat pemberi rizki/rejeki, sedangkan untuk logo terdiri dari huruf M yang berasal dari nama malaikat Mikail dan sayap yang memiliki arti terbang untuk menggapai mimpi,

Ada 2 warna yang digunakan pada sayap, yaitu hijau yang berarti kedamain dan keseimbangan, dan biru yang berarti stabil, kecerdasan, dan percayadiri.

Beberapa devisi game dalam Mikail eSports seperti PlayerUnknowns Battlegrounds Mobile, Mobile Legends, Dota 2, AOV, CSGO dan FreeFire.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : rahmad

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya