1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Maia Estianty dan BCL: Hak Veto Juri Datang Terlambat

Penulis : minerva

20 Maret 2018 08:43

Hak itu hanya bisa digunakan pada kontestan yang berhasil masuk ke babak Top 5 dan Top 4 saja.

Planet Merdeka - Ajang Spektakuler Show Top 5 pada Indonesian Idol 2018 menyisakan Ghea Indrawari yang harus tersingkir pada hari Senin malam, 19 Maret 2018.

Walau dapat memberikan hak veto untuk menyelamatkan kontestan yang tersingkir di babak lima besar, namun kelima juri tidak menggunakan hak tersebut.

Ari Lasso, Maia Estianty, Bunga Citra Lestari, Judika, dan Arman Maulana sepakat bahwa di antara yang lain penampilan Ghea tergolong lemah.|

Pada wawancara setelah usai acara, Bunga Citra Lestari ( BCL) dan Maia Estianty menilai kebijakan hak veto juri di Top 5 Indonesian Idol 2018 sudah terlambat.

"Sudah telat, enggak bisa, kan dipakainya harus sekarang," kata Maia saat ditemui dalam sesi wawancara di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (20/3/2018).

Dikutip dari Kompas.com, BCL mengatakan bahwa permintaan juri untuk hak veto memang dikabulkan. Namun hak itu hanya bisa digunakan pada kontestan yang berhasil masuk ke babak Top 5 dan Top 4 saja.

"Yang terjadi adalah apa? Ya (hak veto) buat lima besar. Makannya tadi diumumkan karena kita memang beberapa kali kita minta kita minta, ternyata disiapkannya buat lima besar," ungkap BCL.

Hal ini membuat BCL kecewa karena tak bisa selamatkan Marion Jola yang dieliminasi pada babak Top 6 Indonesian Idol.

"Jadi kemarin sayangnya (Marion keluar) di enam besar," pungkasnya.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : minerva

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya