1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Profesi ayahnya sebagai pemulung diusik, Aulia D'Academy bungkam haters dengan jawaban menohok

Penulis : Aleolea Sponge

12 Januari 2018 09:49

Ia pun meluapkan emosi dan unek-uneknya melalui postingan di Instagram Storynya.

Planet Merdeka - Semua orang berhak sukses dan bahagia atas pilihan mereka masing-masing. Tak peduli asal-usul, dari mana mereka berasal, atau bagaimana kondisi mereka dahulu. Namun, saat seseorang sukses, maka akan banyak cobaan yang mendera. Termasuk dari haters yang mengungkit-ungkit masa lalu untuk menjatuhkan. Hal itu rupanya dialami pula oleh Aulia, kontestan Dangdut Academy 4.

Aulia DA4 tampaknya sudah tak sanggup lagi membaca kata-kata netizen. Ia pun meluapkan emosi dan unek-uneknya melalui postingan di Instagram Storynya. Di postingan itu Aulia membahas tentang ayahandanya yang bekerja sebagai pemulung. Aulia mengaku bangga dan berharap netizen tak berbicara buruk tentang ayahnya.

Pada Kamis (11/1/2018) postingan itu telah hilang di Instagram Story Aulia. Namun, akun gosip @igtainment telah meng-capture postingan Aulia dan diunggah di akunnya. Berikut postingan Aulia:

"Iya saya anak seorang pemulung. Kenapa? Ada masalah sama saya?"

"Saya minta makan sama anda? Emang saya merugikan anda?"

"Saya minta uang jajan sama anda? Saya minta uang shoping?"

"Kenapa dengan seorang pemulung? Pemulung uangnya halal berkah."

"Uangnya bikin hidup saya sehat badan saya sehat gak ada penyakit makan cukup."

"Ada masalah apa sama bapak saya? Yang seorang pemulung?"

Bapak saya pernah maksa kalian untuk ngasi duit?"

"Pertanyaannya simple aja pernah minta makannn sama kalian????"

"Kenal aja nggak! Itu aja sih!"

"Buat kalian yang seorang pemulung atau anak dari pemulung.."

"Jangan takut dan jangan malu karena seorang pemulung derajatnya tinggi di mata ALLAH SWT."

"Allah tidak pernah membeda-bedakan hambanya walaupun pekerjaannya seorang pemulung."

"Jangan malu uangnya berkah uangnya halal gak bikin orang susah."

"Malah meringankan orang lain karena sampah2nya ada yang ngeberesin."

"Kalian harus tegar berdoa yakin sama Allah SWT dia akan membantu kita."

"Dan mulut orang2 yang menghina kita adalah orang yang paling Hina dari yang terhina."

"Kita doain aja semoga mereka diampuni dosanya."

"Dan selamat dunia dan akhirat. Amin."

2 dari 2 halaman

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya