1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SELEBRITY

Terkuak, Inilah Detail Aktivitas Ashraf Sinclair Sejak Sore Hingga Dinyatakan Meninggal

Penulis : Moana

20 Februari 2020 11:51

Suami BCL meninggal dunia karena serangan jantung

Planet Merdeka - Kepergian dari aktor tampan Ashraf Sinclair yang begitu mendadak memang cukup mengejutkan banyak orang. Seperti yang diketahui, suami dari penyanyi dan artis cantik Bunga Citra Lestari (BCL) ini meninggal dunia pada Selasa (18/02/2020) lalu karena serangan jantung.

Bunga dan sang putra Noah, masih syok dengan kepergian sang suami. Bahkan bukan hanya Bunga dan Noah, tetapi kerabat, sederet rekan artis hingga netizen pun ikut merasakan kehilangan sosok artis yang berasal dari Malaysia tersebut.

2 dari 8 halaman

Detail aktivitas yang dijalani Ashraf Sinclair

Sehari sebelumnya, pada Senin (17/02/2020) Ashraf dan Bunga baru saja kembali dari Amerika Serikat usai mereka melakukan liburan bersama. Dan pada Selasa (19/02/2020), diketahui bahwa Ashraf sempat mengantarkan Bunga ke tempat pekerjaannya sebagai juri ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Berikut detail aktivitas Ashraf yang dilakukan dari pukul 16.00 WIB hingga akhirnya ia dinyatakan meninggal dunia pada pukul 04.51 WIB.
3 dari 8 halaman

Senin, 17 Februari 2020, Pukul 16.00 WIB

Siapa yang menyangka, ternyata sebelum meninggal, Ashraf sempat mengantarkan sang istri kerja. Hal itu diungkapkan oleh pembawa acara Daniel Mananta yang merupakan rekan kerja dari Bunga.

"Kemarin baru ketemu di RCTI sebelum Idol, sekitar pukul 16.00 WIB. Gue waktu itu agak telat dan Ashraf tuh kayak ngomong ke gue bilang 'wah telat lo, Unge (Bunga) udah di RCTI idol tuh, cepetan'," ungkap Daniel.

Daniel pun mengaku bahwa dirinya sempat tos dengan Ashraf. Dan Daniel mengaku tak menyangka bahwa itu adalah saat-saat terakhir Ashraf sebelum Sang Khalik memanggilnya.

"Terus sudah, gitu doang. Terus sempet tos gitu. Gue benar-benar enggak kira kalau itu saat terakhir," sambungnya.

Daniel mengaku sempat tidak percaya atas meninggalnya suami dari sahabatnya itu. Bahkan Daniel sempat mengira kabar duka yang didapatkan dari grup WhatsApp itu adalah hoaks.

"Dari WA (dapat kabar), gue awalnya pikir ini hoaks. Karena gue baru kemarin ketemu dia, kan, kemarin sore," ujar Daniel.

Daniel pun kemudian mengenang sosok Ashraf . Menurutnya selama mengenal suami BCL itu, Daniel mengungkapkan bahwa Ashraf adalah orang yang sangat baik. Selain itu, kata Daniel, Ashraf merupakan sosok yang bertanggung jawab terhadap istri dan anaknya.

"Dia orang yang baik banget. Ayah yang amazing buat Noah (anak semata wayang BCL dan Ashraf). Jujur, gue enggak percaya sih," ucap Daniel yang langsung bergegas masuk ke rumah duka.
4 dari 8 halaman

Senin, 17 Februari 2020, Pukul 19.30 WIB

Malam harinya sekira pukul 19.30 WIB, Ashraf menyempatkan diri untuk berolahraga. Setelah mengantar sang istri ke tempat kerjanya, Ashraf mendatangi tempat dirinya biasa berolahraga. Hal itu disampaikan oleh pelatih Ashraf yang bernama Oka Tripambudi. Oka mengungkapkan bahwa Ashraf berlatih sekitar 1,5 jam.

"Beliau datang pukul 19.30 WIB. Seperti biasa, dia happy, menyapa semuanya, menyenangkan. Dia sempat off seminggu sampai dua minggu, enggak hadir. Dia latihan sampai jam 21.00 WIB," ungkap Oka.

Menurut Oka, Ashraf melakukan latihan seperti biasanya. Dan Oka mengungkapkan bawha olahraga yang dilakukan Ashraf malam itu bukan yang berat.

"Latihannya normal seperti biasa. Bisa dibilang untuk beliau itu bukan sesuatu yang berat," tambahnya.

Lebih lanjut, Oka menagatakan bahwa Ashraf datang ke tempat latihan dengan wajah ceria. Selesai latihan, Ashraf juga terlihat baik-baik saja tidak ada tanda-tanda aneh. Bahkan kala itu, Ashraf sempat berpesan pada Oka sampai bertemu besok pagi harinya.

"Dia selalu (pamit), bilang dengan keceriaannya almarhum. Itu yang bikin kami happy, datang happy pulang happy. Dia bilang 'see you in the morning, see you tomorrow," imbuhnya.

5 dari 8 halaman

Senin, 17 Februari 2020, Pukul 23.00 WIB

Sementara itu, Jodie Octora, fotografer yang kerap memotret Ashraf dan Bunga mengatakan jika pada malam itu dirinya sempat menerima pesan WhatsApp dari ayah satu orang anak tersebut.

Menurut Jodie, pesan dari Ashraf itu diterimanya sekitar pukul 11 malam. Saat itu, menurut Jodie, Ashraf masih sangat ceria. bahkan suami Bunga itu sempat bercanda dengan dirinya melalui pesan singkat tersebut.
6 dari 8 halaman

Selasa 18 Februari 2020, Pukul 02.00 WIB, dini hari

Pukul 02.00 WIB dini hari, Bunga pulang ke rumah setelah menjadi juri di Indonesian Idol. Saat itu, Bunga dan Ashraf sempat mengobrol sebelum istirahat. Dari penuturan Aming, diketahui bahwa saat itu, Bunga sempat melihat Ashraf yang ternyata telah tidur di kamar. Bunga pun kemudian menuju kamar mandi untuk membersihkan diri. Namun, saat kembali ke kamar, Bunga sudah mendapati Ashraf telah tiada. Hal serupa juga diungkap oleh manajer Bunga, Doddy.

"Pas ngecek jam 2 itu, oh tidur gitu kan," ungkap Aming.

"Ya biasalah, Bunga pulang dari Idol sempat ngobrol. Layaknya orang tidur, (BCL) ke kamar mandi ganti baju bersih-bersih. Pas (BCL) balik, Ashrafnya sudah nggak ada," lanjutnya.
7 dari 8 halaman

Selasa 18 Februari 2020, Pukul 03.00 WIB

Hal serupa juga diungkap oleh manajer Bunga, Doddy. Menurutnya saat dilihat, Ashraf seperti orang yang tertidur pada umumnya. Namun, setelah ditinggal mandi dan kemudian ganti baju, saat dilihat kembali ternyata Ashraf sudah tiada.

"Ya biasalah, Bunga pulang dari Idol sempat ngobrol. Layaknya orang tidur, (BCL) ke kamar mandi ganti baju bersih-bersih. Pas (BCL) balik, Ashrafnya sudah nggak ada," lanjutnya.

Mendapati suaminya tidak bereaksi saat dibangunkan, Bunga bergegas membawa Ashraf ke RS MMC, Kuningan, Jakarta Selatan. Namun, pada pukul 04.50 WIB, Ashraf dinyatakan telah meninggal dunia.
8 dari 8 halaman

Dimakamkan di San Diego Hills

Pada Selasa (19/02/2020) sore, jenazah Ashraf pun kemudian dimakamkan di San Diego Hills Memorial Park & Funeral Homes, Karawang, Jawa Barat. Pemakaman Ashraf dihadiri oleh pihak keluarganya dari Malaysia, keluarga besar Bunga hingga sederet rekan artis seperti Afgan hingga Ariel Noah.

Bahkan meski telah dimakamkan, hingga kini rumah Bunga masih tampak didatangi oleh sejumlah pelayat dari kalangan selebritis, yang merupakan rekan-rekan seprofesinya hingga kerabat dan masyarakat.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : moana

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya