1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Ayam Cemani asal Indonesia yang serba hitam, laku hingga Rp 32 juta! Kenyataannya bikin kaget

Penulis : mulan

18 Januari 2018 17:26

Ayam Cemani asal Indonesia ini sering menjadi buah bibir. Pasalnya ayam yang serba hitam ini dianggap mistis karena warna hitam pekatnya.

Tidak hanya bulunya yang berwarna hitam, kuk, paruh, lidah, daging, mata, organ dalam, bahkan darahnya pun cenderung berwarna hitam karena warna merah pekatnya. Karena keunikannya ini ayam Cemani mampu menembus harga Rp 32 juta per ekor!

Sebenarnya ayam Cemani tak dapat benar-benar disebut ayam dari Indonesia. Sesungguhnya perkembangannya tak lepas dari jasa orang Belanda pada saat penjajahan dulu. Wrga Belanda tersebut melihat uniknya ayam ini dan ia bawa ke Indonesia untuk dikembangbiakan pada tahun 1998.

Ternyata ayam ini berkembang biak dengan sangat baik. Bahkan pemasarannya ini sampai tembus pasar internasional.

Salah satu negara yang berhasil ditembus oleh penjualan ayam Cemani ini adalah Amerika Serikat. Di Amerika Serikat ayam ini laku keras karena dianggap sebagai hewan mistis.

Bahkan ia mendapat julukan 'ayam yang datang dari kegelapan'. Sekujur tubuhnya memang dipenuhi warna hitam yang tak lazim. Terkesan mengerikan, namun tentu juga cantik.

Di Amerika sendiri ternyata ayam Cemani ini menjadi tren tersendiri. Banyak warga Amerika yang rela merogoh kocek lebih dalam untuk dapat membeli ayam ini.

Bahkan ayam Cemani mendapat julukan baru yakni ayam Lamborghini karena harganya yang mahal dan tampilannya yang nampak mewah dan misterius. Kendati harganya yang mahal, tak sedikit loh yang berniat membeli ayam Cemani ini.

Perusahaan peternakan di Florida, AS, Greenfire Farms mengatakan bahwa ia dapat merup untung besar karena permintaan ayam Cemani yang begitu kuat menanjak. Ia mengaku bahwa sat ini ia telah menjual 500 ekor lebih ayam Cemani.

Walau orang-orang Amerika Serikat tahu bahwa ayam Cemani ini berasal dari Indonesia, namun sesungguhnya tak ada kegiatan impor ekspor dari Indonesia terkait ayam ini.

Hal itu dikarenakan peraturan dilarangnya impor ayam terkait bahaya flu burung. Namun ayam-ayam tersebut dikembangbiakan sendiri dengan mendatangkan induk ayamnya dari Indonesia.

Berikut foto-fotonya:

2 dari 4 halaman

3 dari 4 halaman

4 dari 4 halaman

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : mulan

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya