1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Ini Kronologi Oknum TNI Kasih Bogem Ke Petugas Bandara Setelah Dengar Jawaban Ngeselin

Penulis : Hole Puncher

1 Agustus 2017 11:12

Sersan Satu TNI-AL melayangkan bogem mentah ke petugas Aviation Security Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten.

Pemukulan itu karena kesal, orang tua dan adik iparnya gagal berangkat ke Jayapura, Irian Barat.

Tambah kesalnya, ketika anggota TNI Angkatan Laut, M. Husein itu harus mengeluarkan biaya tambahan Rp 9 juta kalau orang tua dan adiknya mau ikut penerbangan berikutnya.

Kesalnya berubah jadi naik pitam saat mendengar jawaban dari Nur Fauzi, si petugas bandara yang ditegur dan akhirnya kena bogem mentah sang sersan.

Diketahui Sejak Minggu (30/7/2017) pagi beredar foto seorang pria berseragam Aviation Security dalam kondisi terluka di Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.

Dari kronologisnya M. Husein yang tiba di terminal 2F keberangkatan bandara Soekarno-Hatta, mengantarkan orang tua dan adik iparnya.

Sersan M.Husein ternyata bermaksud ikut masuk untuk membantu chek-in karena orang tuanya tidak mengerti.

Minta ijin ke ke petugas Avsec dan kemudian diarahkan melapor ke OIC.

Namun, sayangnya sampai di OIC jawabannya tidak bisa.

Kemudian Pelaku kembali ke Gate 4 dan menunjukan KTA dan diijinkan masuk oleh Nur Fauzi (petugas avsec yang jadi korban bogem).

Sesampainya di konter chek-in, tiket sudah tidak bisa di chek-in kan karena sudah terlambat.

Selanjutnya pelaku diarahkan petugas konter ke costumer services.

Dari keterangan pihak Sriwijaya, bahwa bisa terbang dengan menggunakan penerbangan berikutnya, namun dikenakan biaya penambahan sebesar Rp 9 juta.

Dengan naik pitam, Sersan M.Husein kemudian menemui Nur Fauzi di X-Ray 1 sambil mengatakan, "Gara-gara sampeyan keluarga saya terlambat."

"Loh itu bukan urusan saya," begitu jawab Nur Fauzi.

Jawaban itu sepertinya bikin sang Sersan tersulut emosinya, yang sedari awal sudah kesal.

Merasa dilecehkan dengan jawaban itu, lalu melayangkan bogem ke Nur Fauzi yang mengenai bibir hingga berdarah.

Sumber

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : hole-puncher-1008542

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya