Talangi Orderan Customer, Driver Ojek Online Ini Gigit Jari Saat Lihat Isinya
Penulis : Aleolea Sponge
22 Juli 2017 09:48
Masih ada saja orang jahat yang memanfaatkan orang-orang kecil di sekitarnya.
Seperti yang dilakukan oleh dua orang ini kepada driver ojek online.
Padahal secara ekonomi, kebanyakan driver ojek online memiliki pendapatan yang tak terlalu besar.
Tapi ada saja yang memanfaatkannya bahkan tega menipu mereka.
Seperti dikutip di akun Instagram @jenk_keling_official, driver ojek online ini mendapat order fiktif.
Tak tanggung, jumlahnya mencapai Rp 400 ribu.
Akun itu memposting foto driver ojek online yang mengenakan topi merah dan tas gendong warna hijau.
Kemudian ia memperlihatkan dus berisi kabel bekas, lalu orderan atas nama Donald.
Nah, driver ojek itulah yang mendapat orderan fiktif tersebut.
Begini cerita lengkapnya :
Yaa Allah kasihan abang Gojek ini kena tipu...!!!
Masih aja ada orang yg cari rezeki darir cara jalan yg gak halal.
Dengan cara Orderan fiktif ke abang gojek, dengan aplikasi Go-shop.
KRONOLOGIS :
Abang gojek terima order go_shop dr akun Donald.
Di suruh beli penguat sinyal wi-fi merk ZTE. COD dengan penjual penguat sinyal wi-fi merk ZTE tersebut di depan Mall Ratu Plaza.
Dengan harga barang seharga 400 ribu. Dibayar cash dengan uang abang gojek.
Barang sudah dibayar,diantarkanlah barang tersebut ke tempat Donald yg mengorder go_shop di daerah palmerah.
Setelah sampai lokasi, telepon lah abang gojek ke akun donald.
Setelah di telepon 30 menit gak di angkat, abang gojek berinisiatif kembali ke Mall Ratu Plaza,untuk mencari alamat penjualan barang tersebut yg tertera di kuitansi pembelian di Mall Ratu Plaza Lt.2 No.332
Padahal di Lt.2 Mall Ratu Plaza itu, adalah tempat jual furniture,bukan computer atau elektronik.
Jadi kuitansi yg penjual kasih ke abang gojek ternyata palsu.
Dateng lah abang gojek ke toko ane kerja,untuk nanya alamat tersebut,ane bilang alamat tersebut gak ada.
Dan ane dengan izin abang gojek membuka kardus yg ane curigai bukan penguat sinyal ZTE.
Dan ternyata kecurigaan ane benar,didalam kardus tersebut bukan penguat sinyal wi-fi ZTE.
Didalamnya berisi VGA card bekas dan kabel.
KESIMPULAN :
Si pengorder dengan akun yg bernama (Donald) dan si penjual penguat sinyal wi-fi ZTE bersekongkol menipu abang gojek, dengan menggunakan aplikasi go_shop.
Jadi ini pembelajaran untuk Driver Gojek atau ojek online lainnya, AGAR JANGAN MAU MENERIMA ORDER GO_SHOP DENGAN CARA COD dengan penjual.
Netizen pun ramai mengomentari postingan itu.
Ini kata mereka :
tokoulani: tega benerrr...duit haram masuk ke perut penipu biar ga berkah tuh
dianapu3: Jahat bgt nipu, mamang gojek nyari uang itu susah, keujanan, kepansan gak berkah kamu yg nipu asli jhat
triazainudin: Tega bgt nipu org kecil..ya alloh...uang 400rb buat org kaya dia brharga bgt tau
putri_apandika: Maksudnya apa sih orang kok jahat kaya gitu..kasian tau...orang mau nyari duit malah ditipu
nianoviyanty: Kasian ih keterlaluan gak punya hati itu org nya!
sumber
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole
-
Tungguin Presiden Salat Jumat, Ibu Negara Iriana Joko Widodo Duduk Santui Di Emperan Masjid
-
Tidak Percaya Dengan Eksekutif, Anggota Dewan Siramkan Air Mineral Lalu Baku Hantam
-
Awan Dengan Warna Pelangi Antara Tajub Dan Heran
-
Misteri Jodoh, Abang-Abang Ternyata Pernah Jumpa Istri Pertama Kali Sebelas Tahun Yang Lalu Saat KKN
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Generative AI dan hubungannya dengan masa depan SEO
18 Juni 2023 20:26
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.