Video: Penampakan Bocah Laki-laki Saat Banjir Bandang
Penulis : Aleolea Sponge
18 Mei 2017 09:46
Beredar sebuah video mengerikan yang menunjukkan penampakan diduga hantu.
Dilansir Dailymail, Rabu (17/5/2017), video tersebut direkam di Kota Barranquilla, Kolombia Utara.
Pada video terlihat deretan toko berubah menjadi seperti bantaran sungai.
Jalanan dipenuhi dengan air akibat diterjang banjir yang dikabarkan telah menewaskan 94 orang.
Ada yang tak biasa dari video singkat itu.
Pada bagian akhir video, terlihat sesosok diduga hantu berwujud bayangan putih berukuran sebesar anak kecil yang berlari dan melompat di derasnya arus air.
Video itu kemudian viral usai diunggah ke dunia maya dan mendapat banyak komentar dari netizen.
Michel Cano Campos mengatakan, "Kamu dapat melihat dengan jelas bagaimana dia lewat".
Norma Judith Rambao Polo menambahkan, "Aku melihatnya, dia terlihat keluar dari sungai".
Meski banyak yang percaya bahwa penampakan tersebut adalah hantu, namun ada pula netizen yang tidak percaya.
Seperti kata seorang netter bernama Carlos Valencia Castillo, "Itu hanya pantulan di kaca, bukan hantu".
Sedangkan Rosmary Padilla Fontalvo berkata, "Itu tetesan air yang menempel pada kamera".
Bagaimana menurut Anda? Simak video di atas!
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole
-
Tungguin Presiden Salat Jumat, Ibu Negara Iriana Joko Widodo Duduk Santui Di Emperan Masjid
-
Tidak Percaya Dengan Eksekutif, Anggota Dewan Siramkan Air Mineral Lalu Baku Hantam
-
Awan Dengan Warna Pelangi Antara Tajub Dan Heran
-
Misteri Jodoh, Abang-Abang Ternyata Pernah Jumpa Istri Pertama Kali Sebelas Tahun Yang Lalu Saat KKN
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Generative AI dan hubungannya dengan masa depan SEO
18 Juni 2023 20:26
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.