1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. HOT NEWS

Viral, guru ini lakukan salam unik "tos" akrab sebelum masuk kelas dengan semua murid

Penulis : Aleolea Sponge

15 Agustus 2018 08:53

Perlakukan guru sebelum masuk kelas kepada semua murid patut di contoh

Guru merupakan tenaga pendidik yang bertugas unutk mencerdaskan anak bangsa, maka tak heran jika setiap Guru memiliki karakteris unik untuk bisa membuat muridnya nyaman saat proses belajar mengajar. 

Sebab cerminan masa depan setiap anak bangsa ada di tangan guru-guru hebat. Niatan itu pula yang rupanya tertanam dalam diri Muhammad Arsyad, guru di sekolah dasar negeri 041 Pasir Putih, Tarakan, Kalimantan Utara.

2 dari 6 halaman

Niat Mulia

Niatan itu pula yang rupanya tertanam dalam diri Muhammad Arsyad, guru di sekolah dasar negeri 041 Pasir Putih, Tarakan, Kalimantan Utara. Berbekal niat mulia dan keinginan yang luhur, Muhammad Arsyad pun membuat hal unik yang kemudian ia lakukan kepada semua murid-muridnya.

Yakni melakukan salam unik dan 'tos' akrab sebelum memulai pelajaran di kelas. Menjadi guru selama lebih dari 15 tahun, Muhammad Arsyad mengaku ingin semua siswanya cepat mengerti apa yang ia sampaikan ketika di kelas.

Karenanya, Muhammad Arsyad pun berusaha agar dirinya bisa akrab dengan semua muridnya.

"Saya hanya berusaha seakrab mungkin agar apa yg saya sampaikan cepat di terima siswa," ungkapnya.

3 dari 6 halaman

Guru Arsyad membuat hal unik agar bisa akrab dengan muridnya

Kejadian tersebut direkam dan kemudian menjadi viral di media sosial. Dalam video yang dibagikan di akun Facebook Muhammad Arsyad, terlihat seorang guru berpakaian seragam lengkap sedang berdiri di depan kelas.

Tidak sendiri sang guru yang diketahui bernama Muhammad Arsyad itu pun ditemani seorang siswa laki-laki. Siswa tersebut lalu terlihat memberikan instruksi kepada rekan-rekannya sesama kelas 4 agar berbaris rapi.

4 dari 6 halaman

Hal unik yang bisa di contoh dari Guru Arsyad

Usai barisan kawan-kawannya rapi, siswa laki-laki itu kembali ke barisan bersama yang lain. Hal unik berikutnya yang terjadi adalah sang guru yang memanggil satu persatu murid-muridnya untuk melakukan salam dan 'tos' akrab dengan dirinya.

Dimulai dari siswa perempuan, Muhammad Arsyad pun memanggil anak didiknya itu dengan senyum.

"biasa kompak," ujar sang guru.

Seolah tahu akan kebiasaan itu, satu persatu murid perempuannya pun mengantre dan menunggu giliran. Salam unik yang dilakukan Muhammad Arsyad dan murid-muridnya adalah dengan menepuk tangannya ke arah tangan siswanya dan saling bergantian.

Sebelum melakukan tepukan itu, Muhammad Arsyad meminta sang siswa agar menyalaminya terlebih dahulu.

Tak hanya saling menepuk tangan, Muhammad Arsyad pun mengelus kepala siswa perempuan seraya melantunkan pujian serta doanya"Jadi anak pintar," ucap Muhammad Arsyad sambil mengelus kepala siswinya.

Sedangkan kepada siswa laki-lakinya, Muhammad Arsyad melakukan perbedaan terhadap tos akrabnya itu. Guru berperawakan tinggi itu tampak menepuk dadanya, pun dengan sang siswa.

Usai saling bergantian menepuk tangan, Muhammad Arsyad pun memeluk semua siswa laki-lakinya dan mengelus kepala mereka. Ia pun turut memberikan pujian serta doanya.

"Jadi anak pintar," ucapnya.

Video yang telah viral itu pun turut diketahui oleh Muhammad Arsyad.

5 dari 6 halaman

Niat mulia Guru Arsyad

Ia bercerita bahwa dirinya ingin yang terbaik untuk semua murid-muridnya. Muhammad Arsyad pun mengatakan ide untuk melakukan salam unik itu berasal dari pendidikan di luar negeri.

Namun dirinya melakukan improvisasi yakni menyesuaikannya dengan budaya Indonesia.

"Saya juga mencontoh dari pendidikan luar yg di sesuaikan dgn kultur dan budaya disini agar bisa diterima dgn cara yg baik," katanya.

6 dari 6 halaman

Berikut video lengkap salam unik dan tos akrab yang dilakukan Muhammad Arsyad.

Lebih lanjut lagi, Muhammad Arsyad pun ingin agar cara yang ia lakukan nantinya bisa menjadi inspirasi bagi guru lain.

"semoga dengan ini saya bisa saling berbagi dgn guru lain," pungkasnya.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : aleole

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya