Dilarang Bermotor, Seorang Siswi SMA Malah Bawa Mobil Mewah ke Sekolah
Penulis : Ronz
19 September 2019 20:25
Ia malah membawa mobil model Lexus IS250 Convertible
Planet Merdeka - Di sejumlah sekolah menengah atas (SMA), sejumlah pelajar sudah ada larangan membawa kendaraan pribadi seperti mobil. Pasalnya belum semua anak SMA belum mencapai batasan umur. Rupanya, aturan tersebut bisa diakali dengan 'sedikit' modal dan taktik yang cerdik, seperti yang sedang viral satu ini.
Fenomena ini muncul di Kalimantan Selatan, di mana salah satu pelajar sekolah menengah mengemudikan mobil sebagai alat transportasi menghadiri kegiatan belajar mengajar. Unggahan gambar yang menunjukkan aksi pelajar tersebut ramai tersebar di media sosial.
Mobil diketahui harganya berkisar Rp670 juta.
Tak tanggung-tanggung, mobil yang ia bawa mengusung brand mewah, Lexus. Dari label yang tertera pada bagian belakang kendaraan tersebut, mobil yang dikemudikan merupakan model Lexus IS250 Convertible. Dari sejumlah situs jual beli mobil diketahui harganya berkisar Rp670 juta.
Mobil berwarna putih itu terlihat memiliki atap terbuka dan terparkir di depan deretan ruko wilayah setempat. Pelat nomor kendaraan dengan kode depan DA pun semakin menegaskan mobil tersebut beredar di wilayah Kalimantan Selatan.
Tidak diketahui pasti apakah pelajar tersebut memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) sebagai syarat utama dalam mengemudikan kendaraan di jalan raya. Namun, hal lain yang menjadi perhatian adalah keputusan dari orang tua pelajar tersebut memberi izin putrinya membawa sedan mewah itu.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Eksholand Solusi Terbaik Untuk Kendaraan Anda
7 Desember 2021 23:05 -
5 Fungsi Utama Jangka Sorong yang Perlu Anda Ketahui
2 Juli 2021 09:59 -
Viral Foto Lady Bikers Cantik Jepang, Aslinya Adalah Seorang Pria
18 Maret 2021 16:54 -
Viral Video Mobil Sultan Dihiasi Permata dan Emas Seharga Rp40 Miliar
3 Maret 2021 14:35 -
Honda Akan Meluncurkan Mobil Baru, Ada yang Bisa Tebak?
24 Februari 2021 13:28 -
Parkir Dibibir Pantai, Mobil SUV Mewah Ini Ditelan Pasir
1 Desember 2020 14:04 -
Tak Baca Rambu Hingga Terobos Jalan yang Baru Dibeton, Pemotor Ini Disemprot
24 November 2020 19:54
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.