1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. OTO

Motor RX King Unik Jalan Mundur, Begini Penjelasan Teknisnya

Penulis : Ronz

7 Desember 2018 21:54

Bukannya maju, motor ini malah berjalan mundur.

Planet Merdeka - Motor 2 tak yang tengah digandrungi sejumlah kalangan ini sering disebut sang 'Raja' Jalanan (RX King). 

Motor keluaran pabrikan Garputala (Yamaha) ini memang pernah merajai penjualan di Indonesia di jamannya.

Seiring berjalannya waktu, motor tersebut nyaris ditelan jaman sebelum akhirnya bangkit lagi beberapa tahun belakangan ini.

Dalam sebuah video berikut ini, memperlihatkan keunikan yang dimiliki oleh motor sang 'Raja'. 

Di video yang viral di sosial media pada Senin (3/12/2018) itu terlihat sebuah motor 'Raja' yang dikendarai seorang pria, berjalan mundur. 

Motor ini terlihat sangat berbeda dari motor sejenis pada umumnya.

2 dari 2 halaman

Video

A post shared by Mbah Kung (@ketoprak_jowo) on

Kejadian unik, ini bukan merupakan hal yang baru, karena motor RX King ternyata bisa berjalan mundur adalah hal yang wajar karena beberapa faktor teknis.

Dikutip dari laman faster86.com, jika kita pernah belajar mengenai otomotif, maka anda akan sangat familiar dengan motor dua tak yang berjalan mundur ini.

Dalam artikel tersebut dikatakan bahwa ada 2 faktor penyebabnya.

  1. Rx king bisa jalan mundur karena sistem pengapian salah
    Maksud dari pengapian yang salh adalah dimana seharusnya belum saatnya terjadi pengapian pada ruang bakar, tetapi karena sistem pengapian yang error, menyebabkan api timbul di ruang bakar, dan terjadilah pembakaran.

    Karena pembakaran yang belum saatnya inilah, maka rx king akan berjalan mundur. Dan cara mengatasinya adalah jika pengapian kita masih menggunakan platina, kita bisa menyetel ulang stelan platinanya, namun jika sudah menggunakan cdi, mau gimana lagi brewwww ya kita harus mengganti cdi nya.
  2. Yamaha rx king bisa berjalan mundur karena ruang bakar banyak kerak
    Banyak kerak pada ruang bakar inilah yang bisa menyebabkan motor bisa berjalan mundur, lah gimana ceritanya. Begini, jika ruang bakar banyak kerak, maka pada saat terjadi pembakaran, kerak kerak itu akan menjadi bara api yang merah menyala.

    Jadi pada saat dikompresi, dan belum saatnya sudah terjadi pembakaran di ruang bakar. Karena inilah, maka rx king bisa berjalan mundur. Cara mengatasinya cukup mudah, buka silinder kop rx king, bersihkan hingga bersih. Dijamin rx king normal lagi.
Penyebab inilah yang menjadi penyebab yamaha rx king maupun motor 2 tak yang lainya berjalan mundur.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : imron

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya