Jalan-Jalan ke Bandung Jangan Lupa Kunjungi Tempat Wisata Terbaru
Penulis : Rahmad
1 Agustus 2019 18:38
Tempat wisata tidak hanya ada di Kota Bandung saja melainkan tersebar di Kabupaten Bandung
Planet Merdeka - Berbicara tentang wisata Kota Bandung memang tidak akan ada habisnya, apalagi selalu hadir spot wisata terbaru kekinian. Selain itu, tempat wisata tidak hanya ada di Kota Bandung saja melainkan tersebar di kabupaten Bandung yang lebih luas wilayahnya di bandingkan dengan Kota Bandung itu sendiri.
Nah, jika Anda kebetulan bertandang ke Kota Bandung dan sekitarnya, sempatkan untuk menyambangi spot wisata terbarunya dan tak lupa untuk booking hotel di Bandung. Untuk daftar tempat wisata berikut ini bisa Anda jadikan referensi.
1. Little Seoul Bandung
Little Seoul Bandung (foto:pluskapanlagi)Little Seoul Bandung berada di dalam Restoran Korea di Bandung Chingu Cafe yang beralamat di jalan Sawunggaling No.10, Tamansari, Bandung Wetan, Kota Bandung. Lokasi Chingu Cafe ini mudah diakses dan terlihat di Google Maps karena strategis berada di pusat kota. Sedangkan tiket masuk ke area Little Seoul Bandung ini gratis, Anda tinggal menyiapkan uang untuk kulineri saja.
Pengunjung bisa berwisata kuliner makanan khas Korea di Chingu Cafe dan Chagiya Korean BBQ. Anda pun bisa berfoto selfie di Little Seoul Korea yang instagrammable. Beragam spot foto menarik tersedia di sini seperti bangunan tradisional Korea yang unik, MRT khas Korea, dan Pohon Gembok Cinta ala Namsan Tower. Anda pun bisa berfoto mengenakan Hanbook yaitu kostum khas Korea yang bisa disewa seharga Rp30 ribuan.
2. Centrum Million Balls
Terletak di Jalan Belitung No.10, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, spot wisata terbaru ini juga menawarkan spot foto instagramable. Spot foto instagramable yang tersedia di sini adalah Big Pool Party, Avocado Shake, Yellow Bubble Shower, Butter Popcorn, Boba Shop, Disco Darling, French Fries, Story Of My Life, dan Choco Sundae.Harga tiket masuk Wahana Centrum Million balls terbaru ini dipatok Rp100.000 (weekday) dan Rp125.000 (weekend). Jam buka tempat berfoto selfie ini setiap harinya dari pukul 10.00 – 20.00 WIB (Senin - Jumat) dan pukul 09.00 – 20.00 WIB ( Sabtu – Minggu).
3. Bandung Creative Hub
Bandung Creative Hub (Foto: bandung.merdeka)Objek Wisata baru yang menawarkan sebuah tempat yang unik telah hadir di Kota Bandung. Tempat ini sering disebut dengan Bandung Creative Hub (BCH). Lokasi ini diklaim sebagai “Alun-Alun Kreatif Bandung”, wadah khusus para pegiat orang-orang kreatif se-Bandung Raya.
Bandung Creative Hub beralamat di Bandung Creative Center Jalan Laswi No.5, Kacapiring, Batununggal, Kota Bandung. Lokasinya sangat strategis dekat dengan Trans Studio Bandung dan mudah diakses dari Alun-Alun Kota Bandung serta Museum Konferensi Asia Afrika.
Sempatkan diri untuk menginap di Hotel yang memiliki beragam fasilitas.
Apabila Anda ingin mengunjungi spot wisata terbaru Kota Bandung tersebut, sebaiknya menyempatkan diri menginap di hotel di Bandung, agar memiliki waktu yang cukup untuk mengeksplorasi semuanya. Jika Anda masih bingung mencari hotel murah dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau, Anda bisa memesannya melalui aplikasi Airy.Hotel dalam jaringan Airy berada di lokasi yang strategis dan mudah diakses. Selain itu juga menawarkan 7 fasilitas standar meliputi AC, televisi layar datar, air minum gratis, akses Wifi, kasur nyaman, shower air hangat, dan perlengkapan mandi.
Pemesanannya pun mudah, Anda tinggal mengunduh aplikasinya melalui ponsel baik di Android maupun iOS. Pembayaran juga fleksibel, Anda bisa memilih melalui transfer bank, kartu kredit, ataupun gerai indomaret terdekat. Anda tidak perlu khawatir bertransaksi di Airy, karena Airy bebas dari penipuan.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : rahmad
-
Keren dan Cakep, Masih Bocil Tapi Skillfull Masak Makanan, Besar Bisa Mandiri , Bantu Ayah Bunda Jua
-
Ada Bunyi Aneh Dari Balik Bantal, Saat Dibuka, Astagfirullah...
-
Agak Lain, Bule Ini Bikin Ular Hilang Harga Dirinya, Megang Ular ???? Kayak Nangkap Pokemon, Digigit
-
Kocak, Abang-Abang Thailand Ini Kejepret Mi, The Real Mi Karet
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Pernah Liat Komodo Maem? Ini nih Rusa Gede Sekali Telen Cui
26 Juni 2023 14:58 -
3 Tips Berlibur Hemat Dengan Lengkap
25 Juli 2022 11:49 -
Kisah Miris dari Pelosok Negeri, datang dari Desa Bombang Kabupaten Polewali Mandar
16 September 2021 18:12 -
7 Wisata Baru di Bandung yang Keren dan Populer, Wajib Dikunjungi
16 Agustus 2021 09:34 -
5 Wisata Yogyakarta Kekinian Terbaru, Cocok Untuk Semua Kalangan
9 Juni 2021 11:40
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.