1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. BACKPACKER

Referensi Tempat Liburan Terbaik di Balikpapan

Penulis : Rahmad

10 Juli 2019 15:43

Referensi terbaik perjalanan 4 hari 3 malam jika menjelajah area Balikpapan

Planet Merdeka - Jika Anda gemar traveling menjelajah destinasi wisata di Indonesia, tentunya Anda membutuhkan referensi terbaik agar perjalanan bisa efektif, bukan?, Tanpa hal itu perjalanan liburan Anda tidak maksimal. Referensi itu memang perlu dibuat untuk merencanakan perjalanan Anda, termasuk destinasi ke Kota Balikpapan ini.

Saat ini Anda tidak perlu repot untuk mencari destinasi wisata, pencarian tersebut bisa dilakukan secara online hingga ke hal-hal mendetail. Salah satu referensi terbaik adalah perjalanan 4 hari 3 malam ini jika menjelajah area Balikpapan, yang destinasinya bisa menjadi referensi Anda agar liburan semakin berkesan.

2 dari 6 halaman

1. Teritip Crocodile Farm

Seorang petugas melemparkan dada ayam dan ditangkap oleh buaya-buaya di penangkaran. Buaya-buaya yang tadinya sedang bermalas-malasan, tiba-tiba tampak bergerak cepat menangkap potongan besar ayam tersebut. Itulah pemandangan yang bisa Anda saksikan di penangkaran buaya terbesar seluas 5 hektar di Kalimantan ini.

Terdapat lebih dari 2000 buaya dengan 3 spesies yang dikembangkan di kawasan Teritip ini yaitu Buaya Muara, Buaya Sioit, dan Buaya Air Tawar. Bisa saja kulit mereka akan menjadi kulit tas atau sepatu Anda, atau bahkan menjadi sate buaya yang dipercaya mengatasi penyakit kulit. Sebuah destinasi antimainstream bagi Anda yang sayang bila dilewatkan.

3 dari 6 halaman

2. Pasar Inpres Kebun Sayur

Pasar Inpres Kebun Sayur yang berlokasi di Jalan Letjend. Suprapto di kawasan Marga Sari Balikpapan ini, tentunya bisa menjadi surga belanja bagi kaum wanita. Pasar inpres Kebun Sayur ini memang merupakan tempat untuk berbelanja oleh-oleh suvenir khas Balikpapan.

Anda bisa menemukan berbagai pernak-pernik, hiasan manik, hingga batu permata. Lalu ada juga gelang dan cincin dari bebatuan, bros, dompet, baju adat, kain songket dan tas motif dayak, tikar, dan senjata mandau. Makanan khas Kalimantan seperti Amplang yang banyak diincar wisatawan pun tersedia di sini. Jadi, destinasi belanja ini wajib dimasukkan dalam itinerary Anda.
4 dari 6 halaman

3. Hutan Lindung Sungai Wain

Udara segar yang tercium saat Anda memasuki wilayah hutan lindung Sungai Wain ini akan melengkapi itinerary Anda di Balikpapan. Di tempat wisata yang berjarak 15 kilometer dari Kota Balikpapan ini, Anda akan mendapati pohon-pohon besar yang didominasi oleh Bangkirai, Ulin, dan Gaharu. Sementara tanaman Anggrek, Pakis hingga tumbuhan merambat lainnya pun bisa ditemukan di hutan lindung ini.

Kawasan seluas hampir 10 hektar ini bisa Anda kunjungi sebagai spot ekowisata dan wisata edukasi yang menarik. Anda bisa mengenal dan lebih dekat dengan alam. Jangan khawatir, saat menjelajah zona depan yang dibuka untuk umum ini, Anda akan ditemani seorang pemandu. Menarik bukan?
5 dari 6 halaman

4. Canopy Bridge di Bukit Bangkirai

Canopy Bridge ini berlokasi di Bukit Bangkirai dan mendiami lahan seluas 1500 hektar dengan pemandangan yang tidak biasa. Objek wisata ini menawarkan suasana hutan hujan tropis atau Tropical Rain Forest yang sangat jarang ditemui.

Anda bisa menyaksikan pohon Bangkirai yang telah berusia lebih dari 150 tahun mendominasi kawasan ini. Ketinggian pohon ini mencapai 40 - 50 meter dengan diameter 2,3 meter. Sangat menakjubkan, bukan?

6 dari 6 halaman

Segera pesan tiket pesawat ke Balikpapan.

Nah, itulah itinerary terbaik bagi Anda para pencinta traveling saat menjelajah Kota Balikpapan. Segera pesan tiket pesawat ke Balikpapan melalui aplikasi Airy untuk mengunjungi kota ini. Transaksi Anda melalui aplikasi Airy terjamin keamanannya, karena Airy bebas penipuan sehingga Anda tidak akan kecewa karenanya.

Di aplikasi Airy ini, terdapat banyak pilihan maskapai penerbangan dengan destinasi ke seluruh kota di Indonesia, salah satunya adalah Lion Air. Tiket pesawat Lion Air ini ditawarkan dengan harga terjangkau. Ingin membatalkan atau mengubah jadwal penerbangan? Jangan khawatir, tiket pesawat Anda masih bisa direfund ataupun direschedule.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : rahmad

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya