1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. NGAKAK

Bikin Ngakak, Bukannya Suara Ustadz, Tapi Google yang Memimpin Acara Selamatan Warga

Penulis : Yuli Astutik

15 Oktober 2021 17:08

Selamatan atau pengajian lazimnya dipimpin oleh guru ngaji atau ustad. 

Tapi berbeda dengan rombongan selamatan ini yang justru memakai google untuk memimpin doa. 

Pada video yang dibagikan akun @dimb_17, ia memposting peristiwa doa bersama sebelum makan. Uniknya, pemimpin doa menggunakan google assistant.

2 dari 4 halaman

"Ketika Google menjadi imam pengajian," tulis akun tersebut.

Pada video tersebut, seorang pria google assistant untuk membacakan doa selamat. Kemudian selang beberapa detik, google membunyikan atau membacakan doa selamat.

Ketika google membacakan doa selamat, peserta dalam pengajian menimpali dengan 'amin'.
3 dari 4 halaman

Video tersebut telah disaksikan lebih dari dua juta kali. Selain ditonton jutaan kali, video tersebut juga telah disuka lebih dari 62 ribu kali.

Postingan video @dimb_17 pun memperoleh lebih dari seribu komentar dari warganet.

"Ini pendiri googlenya dapat pahala yang tiada hentinya, teknologi dipakai amal baik nih," komentar warganet.

4 dari 4 halaman

"Pentingnya sedari kecil dimasukkan ke TPA biar bisa ngaji, apalagi laki-laki akan jadi imam. Masa nguliahin istri sama anak kudu dikte dri mbah google," tambah warganet lain.

"Yuk kasih saran ke Google supaya Assistant belajar tajwid dan makharijul," tulis warganet.

"Inilah yang disebut dengan memanfaatkan teknologi dengan baik," timpal lainnya.
  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : yuli-astutik

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya