Unik, Nama Anak ini ABCDEF GHIJK Zuzu, Ternyata ini Tujuan Orangtuanya
Penulis : Yuli Astutik
25 Oktober 2021 14:58
Sebutan atau nama seorang anak lazimnya diberikan orangtua sebagai doa serta mengandung arti tertentu.
Tetapi, lain dengan bocil yang satu ini, dia merupakan siswa SMP yang namanya cukup nyentrik.
Bocah 12 tahun bersama keluarga tersebut lalu menjadi viral di media sosial.
Menurut penuturan sang ayah Zulfahmi (41), bahwa nama tersebut telah siapkan 6 tahun sebelum putra sulungnya tersebut lahir. Dilansir dari SuaraRiau.id.
"Ada pesan tersirat dari nama putra saya itu. Dulu saya ingin mempelajari ilmu bahasa namun ternyata cita-cita itu tidak kesampaian," kata Zulfahmi sambil tertawa, Rabu (20/10/2021).
Ia mengungkapkan bahwa ide pemberian nama anak pertamanya dari tiga bersaudara itu muncul ketika dirinya pernah bercita-cita menjadi seorang penulis.
"Munculnya ide itu, dulu saat saya bercita-cita jadi penulis. Sampai sekarang saya masih hobi menulis," jelas sang ayah.
Zuzu yang kini duduk di bangku kelas 7 SMP itu. Zuzu kesehariannya sering disapa Adef.
Panggilan nama Adef sendiri ternyata juga muncul dari barisan huruf abjad dimana huruf B dan C nya di buang.
Zul pun mengiyakan kabar yang beredar jika Zuzu alias Adef mempunyai cita-cita sebagai pemain bola. Hal itu terungkap ketika Zuzu mengikuti vaksinasi yang digelar Polres Muara Enim beberapa waktu lalu.
"Iya benar cita-citanya (Zuzu) memang ingin jadi pemain bola. Saya juga bilang ke dia nanti SMP atau SMA kamu pasti viral," katanya.
Diakui Zul, memberikan nama anak seperti ini menjadikan kontroversi. Dulu waktu akan mengurus surat menyurat di Disdukcapil Muara Enim, sempat tak diterima karena menurut petugas disana Zul main - main.
"Petugas Disdukcapil sempat tidak menerima berkas yang akan saya urus katanya saya main-main dengan nama anak. Selain itu waktu Zuzu masuk SD orang juga tidak percaya setelah dibawakan anaknya untuk mendaftar baru percaya," kenangnya.
Zul pun menambahkan, bahkan waktu kelas 3 SD Zuzu sempat drop karena jadi bahan olokan oleh temannya.
" Katanya Kecap ABC lah dan produk ABC yang lain , sampai dua hari dia tidak.masuk sekolah tapi tetap kami semangati lagi dan saya katakan nanti kamu akan bangga dengan namamu,"kata dia.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : yuli-astutik
-
Bikin Ngakac Dari Senin Sampai Minggu, Bapac-Bapac Ini Jualan Ngikutin Suara Bini Dipikir Buat Penon
-
Nama Adek Ini Panjangnya Banget
-
Abang Ini Mirip Banget Sama Ahmad Dhani, Suara Warganet pun Jadi Terpecah Pro dan Kontra
-
Ngakak Tak Dapat Ditolak, Upacara Selapanan, Ngga Hanya Adek Bayinya Kakeknya Juga Habis Dibedakin S
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Viral Video Preman Kampung Palak Anggota Pasukan Elite TNI, Ujungnya Malah Sungkem
20 September 2022 09:59 -
Kumpulan Video Parodi Kocak "Yang Terdalam" Karya Netizen, Terakhir Mengejutkan
6 Januari 2022 16:18 -
Murid Kelas Datang ke Pernikahan Gurunya Sambil Mengarak Kado
22 November 2021 10:45 -
Viral Surat Suara Pilkades Serang di Tempel Wajah Member BTS
6 November 2021 09:31 -
Dimomen Haru Meminta Restu, Pengantin Wanita Ini Salah Sebut Nama Calon Suami
4 November 2021 12:57 -
Heboh Aksi Nyeleneh Pria Memperistri Rice Cooker, Memilih Cerai Usai 4 Hari Menikah
4 Oktober 2021 17:35 -
Ngakak, Lantaran Ketakutan di Vaksin, Suami Memeluk Erat Istri Sampai Sulit Bernafas
4 Oktober 2021 17:10
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.