1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. METRO

9 tradisi aneh dan mengerikan ini masih dilakukan di India! No 1 bikin ngilu

Penulis : Uvuvwevwevwe Osass

20 Juni 2018 12:22

Di balik keanehan tersebut, ada sejumlah maksud dan makna yang bertujuan baik.

Seperti kita ketahui, Negara India dikenal sebagai negara yang masih memiliki tradisi dan adat istiadat yang kental. Sebagian besar dari tradisi yang dipertahankan di India ada yang tampak tak masuk akal.

Mulai dari mengubur anak kecil dalam pasir, hingga memecahkan kelapa di atas kepala seseorang. Di balik keanehan tersebut, ada sejumlah maksud dan makna yang bertujuan baik.

Berikut ini rangkuman deretan tradisi aneh di India dari laman wittyfeed.com

2 dari 10 halaman

1. Tradisi Garudan Thookkam - Kuil Mahalakshmi, Tamil Nadu

Para pemuja menggantungkan diri pada sebuah tiang dengan cara mengaitkan kait yang menembus kulit belakang mereka. Kemudian orang-orang ini digantung dan diarak di keliling kota.

3 dari 10 halaman

2. Diijak/dilewati sapi - Madhya Pradesh

Ini adalah tradisi di mana penduduk desa berbaring dan membiarkan sapi-sapi berjalan di atas mereka. Sapinya pun dilukis dengan berbagai warna, dihiasi dengan bunga, dan henna sebelum melakukan tradisi ini.

4 dari 10 halaman

3. Pernikahan Binatang - Assam, Karnataka, Maharashtra

Diyakini pernikahan semacam itu akan membawa curah hujan yang baik ke desa setempat. Sementara prosesi perkawinan ini diatur menurut ritual Hindu.

5 dari 10 halaman

4. Made Snana - Karnataka

Made Snana terbilang tradisi yang sangat aneh. Tradisi ini dilakukan orang-orang dari kelas rendah yang menggulingkan badannya di atas sisa-sisa makanan kaum kelas atas. Dipercaya tradisi ini akan menyingkirkan semua penyakit dari kehidupan mereka.

6 dari 10 halaman

5. Thimithi - Tamil Nadu

Thimithi adalah tradisi di mana seseorang berjalan secara perlahan-lahan di atas batu bara yang terbakar. Tradisi ini dilakukan dalam rangka memperingati Drupadi, istri dari Pandawa. Hal ini diyakini akan membawa berkah bagi siapapun yang melaksanakannya.

7 dari 10 halaman

6. Festival Bani - Andhra Pradesh

Para pemuja saling memukul dengan tongkat di kepala mereka. Tradisi ini diadakan pada Dussehra setiap tahunnya di kuil Devaragattu di Andhra Pradesh untuk mengingat peristiwa dibunuhnya iblis oleh Dewa Siwa.

8 dari 10 halaman

7. Kanibalisme - Banaras

Para penganut Sadhu Aghori di Bhanaras menemukan kemurnian dalam hal-hal yang kotor atau buruk. Mereka melakukan hubungan intim dengan mayat dan memakan sisa-sisa manusia. Hal ini dianggap sebagai cara untuk terhubung dengan para Dewa

9 dari 10 halaman

8. Festival Aadi - Kuil Mahalakshmi, Tamil Nadu

Para pemuka agama menghancurkan buah kelapa di atas kepala para penganut agama atau kepercayaan. Alasan di balik tradisi ini adalah adanya keyakinan hal itu akan membawa keberuntungan dan kesehatan bagi para pemuja.

10 dari 10 halaman

9. Mengubur anak dalam pasir - Karnataka

Tradisi ini dilakukan dengan cara menguburkan seorang anak di dalam pasir hingga leher selama enam jam untuk membebaskannya dari penyakit fisik dan mental.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : uvuvwevwevwe-onyeten-1004312

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya