Efeknya Bisa Mematikan, Ini Deretan Kopi Mengandung Obat Kuat Yang Telah Ditemukan
Penulis : Joernoy
10 Maret 2022 09:18
Ditemukan Kopi Mengandung Obat Kuat
Planet Merdeka- Bareskrim Polri menyatakan pihaknya akan menindak peredaran minuman serbuk kopi yang diduga mengandung paracetamol hingga obat kuat yang beredar di masyarakat.
Diketahui, rencana penindakan tersebut setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melakukan sejumlah penyitaan serbuk kopi yang diduga memiliki kandungan berbahaya tersebut.
"Ditipidnarkoba Bareskrim Polri bisa saja melakukan penindakan terhadap peredaran kopi yang mengandung bahan berbahaya dimaksud," ujar Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Kamis (10/3/2022).
"Manakala kami mendapat ajakan dari BPOM untuk kerjasama penindakan, tentunya kami akan menindaklanjutinya," jelas Dedi.
Hingga saat ini, Dedi menyampaikan pihaknya masih belum mendapatkan informasi temuan tersebut dari pihak BPOM.
"Ditipidnarkoba Bareskrim Polri belum mendapat informasi dari BPOM tentang temuan kopi yang mengandung paracetamol atau obat kuat," pungkasnya.
Sebagai informasi, BPOM menyita minuman serbuk kopi untuk stamina pria yang mengandung Paracetamol dan Sildenafil (obat yang digunakan untuk terapi disfungsi ereksi biasa dikenal viagra).
"Penggunaan bahan kimia obat Parasetamol dan Sildenafil secara tidak tepat dapat mengakibatkan efek samping yang ringan, berat bahkan sampai menimbulkan kematian," kata dia pada Konferensi Pers di Jakarta, Jumat (04/03/2022)
Sedangkan Sildenafil dapat menimbulkan efek samping mulai dari yang ringan seperti mual, diare, kemerahan pada kulit, hingga reaksi yang lebih serius seperti kejang, denyut jantung tidak teratur, pandangan kabur atau buta mendadak, bahkan dapat menimbulkan kematian.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : joernoy
-
Sosialisasi, Penempelan Rambu, dan Membuat Jalur Tangga Exit Di Pondok Pesantren AN-NUR Surabaya
-
619 Anak di Bantul Positif TBC Diduga Tertular dari Digendong dan Dicium
-
Perawatan Kulit Anti Penuaan Dini Berbahan Bunga Edelweiss dari Switzerland
-
Dr Hafiza Fikri Fadel Jelaskan Syarat Utama Merawat Kulit Wajah
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Pentingnya aplikasi peduli lindungi pasca Covid 19
27 Mei 2022 14:41 -
Pasti Baru Tau, Ini kenapa Bayi Nangis Saat Lahir
9 Maret 2022 13:58 -
Jangan Panik, Pahami Jenis Kejang Dan Cara Mengatasinya
8 Maret 2022 22:04 -
Ingin Melahirkan Normal? Penuhi Syaratnya
8 Maret 2022 06:48 -
Tips Menjaga Kesehatan Mental, Agar Tidak Mudah Stress
7 Maret 2022 22:02 -
Jangan 'Terlewat' Makan Malam, Ini Manfaatnya
6 Maret 2022 06:32 -
23 Februari 2022 20:37
-
7 Kesalahan dalam Mendidik Psikis Anak
16 Januari 2022 18:22 -
Cerita Ibu-Ibu Melawan Baby Blues
30 November 2021 08:41
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.