1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SPORT

MPL Fantasy, Berkompetisi Aman dan Adil

Penulis : Rahmad

3 Juli 2021 19:24

Pengguna berkesempatan memenangkan hadiah langsung yang dapat ditukarkan

Planet Merdeka - Euforia Euro 2020 dimanfaatkan Mobile Premier League (MPL), platform eSport terbesar di Asia Tenggara, meluncurkan keseruan baru di platform mereka bagi penggemar sepak bola di Indonesia.

Diluncurkan pada 2019 sebagai salah satu kategori gim di platform MPL, MPL Fantasy sangat cocok bagi penggemar sepak bola, bola basket, dan baseball.

MPL Fantasy, menawarkan berbagai pertandingan dan turnamen olahraga yang aman dan adil dan dapat diikuti oleh setiap pengguna. Selain bermain dalam turnamen yang dijamin seru, pengguna berkesempatan memenangkan hadiah langsung yang dapat ditukarkan dengan saldo GoPay dan LinkAja setiap hari.

Country Head Mobile Premier League Indonesia, Ridzki Syahputera, mengatakan, jutaan penggemar olahraga sepak bola di seluruh dunia dengan sabar menanti untuk menyaksikan pemain terhebat berlaga di Euro 2020.

"Kami sangat gembira bisa menambah keseruan tersebut dengan memberikan kesempatan kepada mereka untuk menganalisa dan memprediksi siapa saja pemain yang akan mencetak performa terbaik di semua pertandingan besar melalui aplikasi MPL," ujar Ridzki dalam siaran pers di Jakarta, Sabtu (03/07/2021).

Untuk membantu pemain melakukan strategi yang tepat dalam memilih tim dan pemain, MPL menggandeng empat orang MPL Fantasy Super Analyst yang memberikan prediksi dan analisis mereka lewat blog dan Instagram MPL.

Menurut Ridzki, prediksi dan analisis tersebut sangat membantu pengguna MPL Fantasy.

"Turnamen gratis yang kami sediakan akan memberikan kesempatan kepada pengguna untuk menguji pengetahuan mereka tentang sepak bola dan juga memenangkan banyak hadiah jika mereka bisa menganalisis jalannya pertandingan dengan tepat,” tambah Ridzki. [*rmd]


  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : rahmad

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya