Awet Langsing! Guru Ini Masih Muat Mengenakan Baju 11 Tahun Silam
Penulis : Yuli Astutik
26 November 2021 16:19
Cerita ini berasal dari sebuah video yang menampilkan seorang guru wanita dan tengah viral di media sosial. Pasalnya, guru tersebut memperlihatkan pada publik bahwa ia masih muat mengenakan baju 11 tahun lalu.
Peristiwa yang dibagikan oleh akun TikTok @ticerjujue, Rabu (10/11/2021), terlihat guru yang tengah berdiri dan menari di sebuah ruang kelas.
Guru yang diketahui bernama Julia itu tampak amat bahagia karena baju yang dibelinya 11 tahun yang lalu masih muat jika dipakainya.
"baju baharu (x)
baju 11 tahun lepas (v)," tulis guru tersebut di dalam videonya.
Baju yang dikenakan oleh guru itu bernuansa abu-abu mulai dari kerudung sampai rok yang dipakainya.
Ia tampak memakai atasan berwarna abu-abu yang berbahan satin. Sedangkan itu, rok yang dikenakannya pun juga berbahan satin dan berwarna senada dengan atasannya.
Video guru cantik asal Malaysia itu pun mampu mencuri perhatian warganet.
Sampai berita ini diturunkan, video tersebut telah dilihat lebih dari 178 ribu kali dan disukai lebih dari 12 ribu pengguna TikTok.
"yeyy... selamat... sebab kekal langsing dan cantik," tulis salah satu warganet.
"cantiknya rasa ingin balik sekolah lagi," tulis warganet di kolom komentar.
"alhamdulillah sekurang-kurangnya.. masih dapat dipakai dan elok," sahut salah seorang warganet.
"langka ini. susah cari perempuan masih pakai baju 11 tahun lalu. biasa tiap tiap tahun ganti baju baru," sahut warganet lain. Dilansir dari Suara.com.
"untung kalau pakaian lama yang masih muat dipakai. kenangan tu," tulis yang lain.
- Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
- Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : yuli-astutik
-
Sosialisasi, Penempelan Rambu, dan Membuat Jalur Tangga Exit Di Pondok Pesantren AN-NUR Surabaya
-
619 Anak di Bantul Positif TBC Diduga Tertular dari Digendong dan Dicium
-
Perawatan Kulit Anti Penuaan Dini Berbahan Bunga Edelweiss dari Switzerland
-
Dr Hafiza Fikri Fadel Jelaskan Syarat Utama Merawat Kulit Wajah
KOMENTAR ANDA
Artikel Lainnya
-
Pentingnya aplikasi peduli lindungi pasca Covid 19
27 Mei 2022 14:41 -
Pasti Baru Tau, Ini kenapa Bayi Nangis Saat Lahir
9 Maret 2022 13:58 -
Jangan Panik, Pahami Jenis Kejang Dan Cara Mengatasinya
8 Maret 2022 22:04 -
Ingin Melahirkan Normal? Penuhi Syaratnya
8 Maret 2022 06:48 -
Tips Menjaga Kesehatan Mental, Agar Tidak Mudah Stress
7 Maret 2022 22:02 -
Jangan 'Terlewat' Makan Malam, Ini Manfaatnya
6 Maret 2022 06:32 -
23 Februari 2022 20:37
-
7 Kesalahan dalam Mendidik Psikis Anak
16 Januari 2022 18:22
Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.