1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. SEHAT

DGNS dan ASAREN Kerja Sama terkait Pemeriksaan Genetic Berbasis Nutrigenomics

Penulis : Donny Panji

3 Januari 2022 13:23

Merdeka - PT Diagnos Laboratorium Utama Tbk (DGNS) menjalin kerja sama dengan PT Asa Ren Global Nusantara (ASAREN), sebuah perusahaan startup bioteknologi yang bisnis intinya bergerak di bidang pengetesan DNA.

Kerja sama tersebut meliputi pemeriksaan genetic berbasis nutrigenomics, yaitu layanan pemeriksaan yang disesuaikan berdasarkan karakteristik gen seseorang sesuai dengan kebutuhan medis yang diperlukan pasien. Pemeriksaan genetik ini untuk mengetahui profil genetik seseorang.

“Kerja sama dengan ASAREN ini bertujuan untuk menambah jumlah produk genomic yang dimiliki perusahaan, dimana pemeriksaan genomic ini sangat penting dilakukan karena dapat mengetahui struktur genetic didalam tubuh seseorang sampai dengan mendeteksi kelainan genetik," kata Managing Direktor PT. Diagnos Laboratorium Utama Tbk. (DGNS),dr. Dennis Jacobus, Sp.PK.

Nutrigenomics sendiri adalah perpaduan kata antara nutrisi dan genomics atau berkaitan dengan gen, yang merupakan bidang ilmu yang mempelajari hubungan antara gen, nutrisi dan kesehatan.

Menurut dr. Dennis Jacobus, Sp.PK, layanan pemeriksaan berbasis consumer genomics ini akan berfokus pada pemeriksaan DNA yang merupakan salah satu terobosan yang sangat significan dalam dunia Kesehatan modern.

Melalui tes ini, setiap orang bisa mendapatkan informasi sangat detail terkait dirinya, mulai dari gen, garis keturunan, kepribadian, bakat hingga risiko penyakit.

Adapun bentuk kerjasama dengan ASAREN yang penandangannya diwakili CEO ASAREN Aloysius Liang dengan Dennis, pada Selasa, 28 Desember 2021, di Jakarta, DGNS akan bekerja sama untuk meluncurkan produk test DNA yang menggunakan teknologi yang mendukung mobile application dan web applications.

Dengan adanya kerjasama ini, dr. Dennis Jacobus, Sp.PK mengajak masyarakat Indonesia untuk mulai memahami kesehatan tubuh melalui pemahaman genetik individu berbasis nutrigenomics.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : donny-panji

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya