1. MERDEKA.COM
  2. >
  3. PLANET MERDEKA
  4. >
  5. GADGET

Manfaat Media Sosial Bagi Perkembangan Bisnis Usaha Kecil Menengah (UKM)

Penulis : Wanda Oppy Octalia

9 Desember 2022 19:49

Globalisasi dan pasar bebas menjadi tantangan bagi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk terus bertahan. Mudahnya penyebaran informasi dan semakin bebasnya kompetisi telah meningkatkan kesadaran konsumen akan banyaknya pilihan produk barang dan jasa yang dapat dipilih. Apabila UKM tidak segera membenahi diri, maka UKM akan terancam kalah bersaing dan gulung tikar. Untuk itu UKM perlu melihat berbagai potensi alternatif media untuk dimanfaatkan menjadi media pemasaran.

Dalam era digital, media sosial belakangan ini berkembang pesat dengan sangat cepat, mulai dari munculnya facebook, Instagram, hingga tiktok. Siapa yang tak mengenal media sosial. Hampir seluruh masyarakat dunia mengetahui bahkan menggunakan media sosial untuk sarana komunikasi. Menurut Merril, dkk (2011) Media sosial merupakan salah satu media yang mempermudah komunikasi interaktif antara pengusaha dengan siapapun, termasuk konsumen, penyalur, pemasok dan berbagai pihak yang berkepentingan; kapanpun dan dimanapun berada.

Kemajuan yang begitu cepat membuat media sosial hadir sebagai sarana untuk berbisnis. Banyak yang menggunakan media sosial sebagai penghasilan sampingan hanya dengan mengandalkan telefon genggam saja. Tidak jarang UKM yang beralih dari offline store menjadi online store, alasannya yang paling menonjol adalah karena online store lebih menjanjikan dan jangkauannya lebih luas dibandingkan dengan offline store.

Menurut penelitian yang dilakukan Purwidiantoro, dkk (2016) sebagian besar UKM cenderung lebih menyukai media sosial Facebook, Twitter, dan Instagram karena kemudahannya dalam membagikan informasi dan menarik perhatian dari target pasar. Contoh kemudahan dalam media sosial ini adalah 1) Facebook dengan fungsi like dan kemudahan fitur share untuk berbagi informasi sesama pengguna facebook memberikan efek viral yang dapat meningkatkan performa pemasaran produk, ditambah dengan kemudahan berinteraksi dengan komentar sebelumnya memberikan efek domino untuk memperkuat image produk. 2) Twitter dengan fitur retweet, follower, dan subscriber dapat memudahkan membagikan informasi produk dan memberikan manfaat yang luar biasa dalam memasarkan produk. 3) Instagram dengan kemudahan memposting tampilan visual berupa still image dan short video, akan menjadikan produk yang paling sering di upload akan memiliki kecenderungan lebih tinggi menarik perhatian dari konsumen.

Banyaknya manfaat penggunaan media sosial dalam mengembangkan UKM merupakan salah satu faktor pendorong yang kuat bagi UKM untuk terus memanfaatkan media sosial. Berikut beberapa manfaat penggunaan sosial media bagi UKM :

1. Mempermudah komunikasi efektif antara pengelola UKM, konsumen dan pemasok

2. Meningkatkan pemasaran dan memperluas pangsa pasar

3. Membantu meningkatkan pengetahuan pengelola UKM dan membantu keputusan bisnis

Menurut cermat saya pada era digital ini sangat penting untuk menggunakan media sosial sebagai sarana untuk berbisnis. Selain penggunaannya yang mudah, jangkauan untuk target pasarnya luas. Dan semua orang dapat dengan mudah mengakses dan mengenali produk yang kita jual. Dengan meluasnya media sosial saat ini bukan tidak mungkin UKM Indonesia dapat menjual produknya hingga ke luar negeri, bahkan untuk proses pembayarannya pun Bank Indonesia telah bekerja sama dengan negara Thailand untuk melakukan pembayaran melalui QRIS.

  • Merdeka.com tidak bertanggung jawab atas hak cipta dan isi artikel ini, dan tidak memiliki afiliasi dengan penulis
  • Untuk menghubungi penulis, kunjungi situs berikut : wandaoppyo

KOMENTAR ANDA

Merdeka.com sangat menghargai pendapat Anda. Bijaksana dan etislah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab Anda sesuai UU ITE.

Artikel Lainnya